SERAYUNEWS – Bagi pria, gaya rambut merupakan salah satu aspek penampilan yang sangat penting. Gaya rambut yang tepat dapat menciptakan kesan kuat pada siapa saja yang melihat.
Namun, selain potongan rambut, warna rambut juga perlu diperhatikan, terutama bagi pria yang baru berencana mewarnai rambut. Pemilihan warna rambut pria yang sesuai tidak hanya akan memberikan tampilan yang lebih segar, tetapi juga menarik perhatian wanita.
Dalam memilih warna rambut, pastikan untuk tidak hanya mengikuti tren semata, tetapi pilihlah warna yang sesuai dengan warna kulit agar hasilnya lebih maksimal.
Berikut adalah beberapa warna rambut pria yang banyak disukai oleh wanita.
Tidak hanya potongan rambut, pemilihan warna rambut juga sangat memengaruhi penampilan wajah seseorang. Saat memutuskan untuk mewarnai rambut, penting untuk memperhatikan tone kulit.
Warna rambut yang sesuai dengan warna kulit wajah dan tubuh akan membuat kulit terlihat lebih cerah. Sebaliknya, warna rambut yang tidak cocok bisa membuat kulit wajah dan tubuh terlihat kusam.
Jika warna rambut yang Anda pilih terlalu terang, kulit wajah bisa terlihat pucat. Sedangkan warna rambut yang terlalu gelap dapat membuat wajah terlihat kusam, bahkan memperlihatkan kesan lebih tua.
Warna Ash Brown menjadi salah satu rekomendasi warna rambut pria yang disukai oleh wanita.
Kombinasi antara warna cokelat tua dan abu-abu ini dapat memberikan kesan rambut yang lebih bervolume. Selain itu, warna ini juga cocok untuk berbagai gaya rambut yang ingin Anda coba.
Rose Gold menjadi pilihan warna rambut pria yang kedua. Perpaduan antara warna pirang dan soft pink ini memberikan tampilan flawless pada hampir semua warna kulit.
Menariknya lagi, warna ini membuat Anda terlihat lebih cerah dan memancarkan kesan cute.
Copper Brown adalah pilihan warna rambut yang cocok untuk pria dengan tone kulit hangat dan rambut bergelombang atau ikal. Warna ini memiliki tone gelap yang menonjolkan detail rambut, memberikan kesan menarik dan maskulin.
Warna highlight ini didapatkan dari paparan sinar matahari melalui air perasan lemon, menghasilkan warna cokelat kemerahan yang memancarkan kesan eksotis dan gagah.
Sun Streaked Highlight menjadi pilihan warna yang menarik bagi pria yang ingin tampil beda.
Warna terakhir yang direkomendasikan adalah Neutral Brown. Warna ini tidak hanya cocok untuk semua jenis kulit, tetapi juga sangat sempurna untuk pria dengan rambut tebal.
Nuansa kalem dan bersinar yang dihasilkan dari warna ini membuat penampilan Anda semakin memukau.
Itulah lima warna rambut pria yang disukai oleh wanita. Pilihlah warna yang paling sesuai dengan tone kulit wajah Anda agar hasilnya maksimal.
Semoga artikel ini membantu Anda dalam menentukan pilihan warna rambut yang tepat!***