SERAYUNEWS – Belakangan ini, ramai kabar tentang SIREKAP yang mengalami error.
Situasi ini menyebabkan petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) mengalami kesulitan dalam menginput data, login, dan masalah lainnya.
Namun, sebenarnya ada beberapa langkah sederhana yang dapat diambil untuk mengatasi masalah terkait aplikasi yang dirilis oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) itu.
Melansir dari berbagai sumber, berikut adalah 7 cara untuk mengatasi SIREKAP error:
Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah mencoba me-restart HP Android Anda.
Terkadang, masalah teknis dapat teratasi hanya dengan me-restart perangkat.
Pastikan juga bahwa koneksi internet Anda sudah stabil. Sebaiknya, Anda sambungkan perangkat ke jaringan WiFi.
Jika koneksi tidak stabil, hal ini dapat menyebabkan aplikasi tidak berfungsi dengan semestinya.
Cobalah hapus cache aplikasi SIREKAP melalui menu pengaturan aplikasi di HP Android Anda.
Hal ini dapat membantu membersihkan data sementara yang mungkin menjadi penyebab masalah.
Mengaktifkan kemudian mematikan mode pesawat dapat membantu me-reset sinyal di perangkat Anda.
Hal ini juga kemungkinan akan membantu mengatasi masalah koneksi.
Pastikan tidak ada aplikasi lain yang berjalan di latar belakang selain SIREKAP.
Menutup aplikasi lain dapat membuat perangkat Anda lebih fokus pada aplikasi yang sedang Anda gunakan.
Jika Anda mengalami masalah saat login, Anda dapat mencobanya secara terus-menerus sampai bisa.
Kadang-kadang, masalah tersebut bisa teratasi setelah Anda mencoba beberapa kali.
Jika kesalahan terletak pada server aplikasi, maka kemungkinan Anda perlu bersabar.
Silahkan Anda tunggu hingga masalah tersebut diperbaiki oleh pihak terkait.
Selain langkah-langkah yang sudah dijelaskan di artikel ini, Anda juga dapat menghubungi pihak KPU atau pihak yang bertanggung jawab atas aplikasi tersebut untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.
Anda juga perlu memastikan bahwa aplikasi SIREKAP yang terpasang di perangkat Anda sudah update.
Pasalnya, update pembaruan akan berisi berbagai hal penting yang dapat meningkatkan performa aplikasi, termasuk perbaikan bug.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka harapannya Anda dapat mengatasi masalah SIREKAP yang error dengan lebih mudah serta mengoptimalkan penggunaan aplikasi tersebut selama proses rekapitulasi suara Pemilu.***