SERAYUNEWS – Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tinggal menunggu hitungan hari lagi.
Misalnya, di Banyumas, kegiatan MPLS akan jatuh pada hari Senin tanggal 22 Juli 2024 mendatang. Hal ini sesuai dengan Kalender Pendidikan (Kaldik) yang dirilis oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah.
Selama MPLS, ada banyak kegiatan seru yang akan dialami oleh para Peserta Didik Baru (PDB), salah satunya penugasan teka-teki.
Ini sering kali menjadi kegiatan yang menantang bagi para PDB. Sebab, mereka yang salah membawa snack, minuman atau bahkan benda tertentu, bakal dikenai sanksi.
Maka dari itu, tak jarang para peserta bakal berdiskusi satu sama lain untuk menemukan jawabannya. Namun, jika Anda semua sudah mentok, tak perlu khawatir.
Artikel ini akan menyajikan kunci jawaban lengkap dari teka-teki yang sering keluar dalam kegiatan MPLS.
Beberapa teka-teki ini juga berkaitan dengan snack terkenal atau minuman-minuman tertentu seperti Snack Petualang, Minuman Ulat hingga Air Cleopatra.
Adapun Snack Petualang artinya Taro, dan para peserta didik baru hanya perlu membawa snack ini.