SERAYUNEWS – Malam Tahun Baru menjadi momen spesial di penghujung tahun.
Di mana masyarakat melewatkan malam tahun baru dengan berbagai pesta baik melalui gala diner ataupun pertunjukkan musik dan ujungnya nanti dengan pesta kembang api.
Berbagai pesta bakal menghiasai acara Malam Tahun Baru ditawarkan baik oleh kalangan perhotelan, kelompok masyarakat ataupun pengelola destinasi wisata.
Tentu saja mereka bakal berlomba memberikan suasana yang berbeda dan berkesan bagi para pengunjung.
Beberapa tempat di Jogja cocok untuk merayakan Malam Tahun Baru nanti baik dengan pasangan tercintanya ataupun bersama dengan teman-teman dan juga keluarganya.
Yang jelas perayaan Malam Tahun Baru bisa dirayakan sesuai dengan selera hati masing-masing.
Beberapa acara di Jogja yang cocok untuk merayakan Malam Tahun Baru dengan orang yang spesial di antaranya,
Malam Tahun Baru 2024 di Candi Prambanan kali ini memang banyak ditunggu oleh para pecinta musik dari sejumlah group band asal Kota Gudeg ini.
Karena pada malam Tahun Baru nanti, sejumlah artis kenamaan asal DIY bakal manggung bersama. Mereka diantaranya seperti Sheilla On 7, Shaggy Dog, nDarboy Genk dan juga Kunto Aji.
Dalam perayaan malam Tahun Baru kali ini, pihak penyelenggara bakal menyuguhkan pertunjukkan musik dikombinasikan dengan kegiatan budaya serta diakhiri dengan pesta kembang api yang sangat megah.
Acara perayaan Malam Tahun Baru kali ini semakin berasa nuansa Jogjannya karena panggung terbuka yang digelar bakal berlatar belakang Candi Prambanan.
Obelix Hills bakal kembali menggelar musik di penghujung tahun nanti. Dengan mengambil tajuk Obelix Hills Music Fest 2 New Year Eve 2024 Edition yang bakal mereka selenggarakan pada hari Minggu 31 Desember 2023 mulai pukul 20.00 WIB.
Mereka bakal menghadirkan group band Guyon Waton asal Kulon Progo DIY. Group band ini dikenal memiliki keunikan lagu berlirik bahasa Jawa dengan genre akustik dangdut.
Suasana malam Tahun Baru nanti bakal semakin asyik karena panggungnya diseting di atas perbukitan.
Sembari menikmati pertunjukkan musik Guyon Waton, nanti para pengunjung juga bisa menikmati pemandangan suasana Kota Yogyakarta dari ketinggian. Hamparan bebatuan gunung api purba menjadi latar panggung nantinya.
bagi masyarakat yang ingin mendapatkan suasana malam tahun baru yang berbeda dari biasanya, bisa mendatangi Obelix Sea yang berada di Gunungkidul.
Berlatar belakang pemandangan indah pantai Samudra Hindia, para pengunjung bisa menikmati suguhan musik ala DJ ditemani desiran angin laut dar atas tebing.
Nah bagi yang ingin mendapatkan pengalaman yang mewah dan elegan dalam merayakan malam tahun baru ini maka tidak ada salahnya untuk mencoba berpesta di Grand Kangen Hotel.
Di mana para tamu nantinya bakal merasakan suasana Casino yang glamour dengan diiringi live musik yang memikat ditambah dengan pertunjukkan sulap yang pasti menghibur pengunjung full dengan doorprize dan game yang menarik.
Fabulous Night Sahid Raya Hotel And Convention Yogyakarta bakal hadir dengan tema ang mewah di mana pengunjung akan dihibur dengan berbagai pertunjukan menarik.
Di sini para tamu bakal mendapatkan keramahtamahan Indonesia yang legendaris dan kekayaan warisan.
Dalam kegiatan ini juga bakal ada Cabaret Show, Fashion Show, Super Badut Jogja dan penampilan DJ Yoana yang energik menambah kemeriahan pesta Malam Tahun Baru.
Itulah beberapa acara Malam Tahun Baru di Yogyakarta yang wajib dikunjungi nanti pada saat malam pergantian tahun.*** (Erfanto Linangkung)