SERAYUNEWS- Hari Raya Galungan merupakan salah satu hari suci terpenting bagi umat Hindu di Indonesia, khususnya di Bali.
Perayaan ini menandai kemenangan Dharma (kebaikan) atas Adharma (kejahatan) dan dirayakan setiap 210 hari menurut kalender Pawukon.
Namun, pertanyaan yang sering muncul adalah: apakah Hari Raya Galungan termasuk hari libur nasional di Indonesia?
Perayaan Galungan berlangsung selama sepuluh hari dan diakhiri dengan Hari Raya Kuningan. Berikut adalah rangkaian kegiatan yang biasanya dilakukan:
Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama, Hari Raya Galungan tidak termasuk dalam daftar hari libur nasional.
Artinya, secara resmi, Galungan bukanlah tanggal merah di seluruh Indonesia. Hanya Hari Raya Nyepi yang diakui sebagai libur nasional untuk umat Hindu.
Meskipun tidak termasuk libur nasional, Pemerintah Provinsi Bali menetapkan Hari Raya Galungan sebagai hari libur.
Keputusan ini melalui Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 7 Tahun 2023 tentang Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Dispensasi Hari Raya Suci Hindu di Bali Tahun 2024.
Tujuan dari penetapan ini adalah agar umat Hindu di Bali dapat melaksanakan perayaan keagamaan sesuai dengan swadarmanya.
Sebagai contoh, pada tahun 2024, Hari Raya Galungan dirayakan pada 28 Februari dan 25 September. Untuk perayaan tanggal 25 September 2024, Pemerintah Provinsi Bali menetapkan libur pada tanggal 24, 25, dan 26 September 2024.
Penetapan ini memungkinkan masyarakat Bali untuk merayakan seluruh rangkaian Hari Raya Galungan dengan khusyuk.
Bagi masyarakat di luar Bali, Hari Raya Galungan tidak termasuk hari libur nasional, sehingga aktivitas kerja dan sekolah berlangsung seperti biasa.
Namun, bagi umat Hindu yang merayakan Galungan di luar Bali, beberapa institusi atau perusahaan mungkin memberikan dispensasi atau cuti khusus untuk menghormati perayaan ini.
Kebijakan ini biasanya disesuaikan dengan peraturan internal masing-masing institusi atau perusahaan.
Nah itu dia penjelasan tentang Hari Raya Galungan 2025 libur atau tidak. Semoga informasi ini bermanfaat.***