SERAYUNEWS-Klub asal Italia sebenarnya membuat pencapaian luar biasa. Ada tiga klub Italia yang masuk final ajang klub Eropa musim 2022-2023. Sayangnya, ketiga klub Italia itu kalah di partai puncak. Apesnya klub Italia di ajang Eropa musim 2022-2023.
Terbaru, Inter Milan gagal jadi juara Liga Champions setelah di final kalah 0-1 dari Manchester City, Minggu (11/6/2023). Gol tunggal City dibuat Rodri di menit 68. Inter Milan gagal mengulangi capaian mereka pada 2010.
Sebelumnya, pada 8 Juni 2023 Fiorentina secara dramatis kalah dari West Ham di final ajang Conference League. Kekalahan dramatis 1-2 karena gol kemenangan West Hal tercipta di menit 90 melalui Jarrod Bowen. Fiorentina pun gigit jari karena trofi Conference League jadi milik West Ham.
Sebelumnya pada 1 Juni 2023 klub Italia lainnya AS Roma kalah adu penalti dari Sevilla di final Liga Europa. Adu penalti berlangsung karena sampai 120 menit kedudukan sama kuat 1-1. Bahkan, di partai itu, AS Roma sebenarnya unggul lebih dahulu melalui Paulo Dybala.
Italia yang sebenarnya bisa merajai Eropa, akhirnya gigit jari. Padahal, dalam 20 tahun sebelumnya, tidak ada cerita tiga klub Italia mampu lolos sampai final di tiga ajang Eropa secara bersamaan.