SERAYUNEWS – Ayat Kursi adalah salah satu ayat yang paling sering umat Islam baca dan hafal. Ayat Kursi latin dan artinya kadang orang butuhkan untuk memudahkan hafalan dan memahami makna yang terkandung.
Ayat ini terdapat dalam Al-Qur’an, tepatnya surat Al-Baqarah ayat 255. Meskipun hanya satu ayat, Ayat Kursi memiliki makna yang dalam dan penuh keutamaan.
Banyak yang percaya bahwa dengan membaca dan memahami Ayat Kursi, kita bisa mendapatkan perlindungan dari berbagai macam gangguan, baik yang terlihat maupun tidak terlihat.
Ayat Kursi biasanya dibaca pada waktu-waktu tertentu yang dianggap punya keutamaan. Misalnya, setelah selesai shalat wajib lima waktu. Banyak yang percaya, membaca Ayat Kursi setelah shalat bisa memberikan perlindungan sampai waktu shalat berikutnya.
Ayat Kursi bisa kita baca sebelum tidur. Tujuannya, untuk menjaga diri dari gangguan di malam hari, baik gangguan fisik maupun dari jin dan syaitan.
Ada juga yang membacanya saat hendak bepergian atau ketika merasa takut dan khawatir. Intinya, Ayat Kursi bisa kita baca kapan saja, terutama saat membutuhkan perlindungan dan ketenangan.
Berikut ini adalah bacaan Ayat Kursi dalam tulisan latin.
Allahu laa ilaaha illaa huwal hayyul qoyyuum. Laa ta’khudzuhuu sinatuw walaa nauum. Lahuu maa fissamaawaati wa maa fil ardhi. Man dzal ladzii yasyfa’u ‘indahuu illaa bi-idznih. Ya’lamu maa baina aidiihim wa maa khalfahum wa laa yuhiithuuna bisyai’im min ‘ilmiHii illaa bimaa syaa’. Wasi’a kursiyyuhus samaawaati wal ardha walaa ya’uduhu hifzhuhumaa wa Huwal ‘aliyyul ‘azhiim.
Sekarang, mari kita bahas arti dari Ayat Kursi dalam bahasa Indonesia.
“Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia, Yang Maha Hidup, Yang terus-menerus mengurus (makhluk-Nya). Dia tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang di hadapan mereka dan apa yang di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah kecuali apa yang Dia kehendaki. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat memelihara keduanya. Dan Dia Maha Tinggi, lagi Maha Besar.”
Dari arti tersebut, kita bisa lihat bahwa Ayat Kursi menggambarkan betapa agungnya kekuasaan Allah.
Dia yang menciptakan segala sesuatu, baik di langit maupun di bumi. Allah juga selalu mengurus seluruh ciptaan-Nya tanpa pernah lelah, mengantuk, atau tidur.
Itu berarti, Allah senantiasa mengawasi dan menjaga kita setiap saat.
Selain itu, Ayat Kursi juga menyebutkan bahwa tidak ada satu pun yang bisa memberi syafaat atau pertolongan tanpa izin Allah. Hal ini menunjukkan bahwa semua hal yang terjadi di dunia ini tidak lepas dari kehendak-Nya.
Oleh karena itu, setiap kali kita merasa khawatir atau takut, kita bisa mengingat Ayat Kursi sebagai pengingat bahwa Allah selalu ada dan mengatur segalanya.
Jadi, tidak ada salahnya mulai dari sekarang, kita rutin membaca dan menghafal Ayat Kursi.
Bacalah dengan penuh keyakinan, pahami artinya, dan resapi dalam hati. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah di setiap langkah kehidupan.***(Hardiyansyah Supardi)