SERAYUNEWS – Doa setelah berwudhu banyak dicari oleh Muslim. Bagaimanakah doanya? Simak berikut ini.
Simak selengkapnya niat berwudhu sekaligus doa setelah berwudhu yang bisa dibaca Muslim.
Berwudhu adalah kegiatan mensucikan diri dari hadast kecil dengan cara membasuh beberapa bagian tubuh dengan air.
Wudhu diawali dengan mencuci kedua telapak tangan, berkumur, membersihkan rongga hidung, membasuh wajah, membasuk rambut, membersihkan telinga, membasuh kedua tangan hingga lengan, hingga yang terakhir adalah kaki.
Masing-masing dilakukan sebanyak tiga kali dan harus berurutan. Bila tidak, wudhu bisa dianggap tidak sah.
Sebelum berwudhu juga wajib untuk membaca niat berwudhu terlebih dahulu.
نَوَيْتُ الْوُضُوءَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ الْأَصْغَرِ لِلّٰهِ تَعَالٰى
Latin:
Nawaitul wudhu-a liraf’il hadatsil ashghari lillahi ta’ala.
Terjemahan:
“Aku niat berwudhu untuk menghilangkan hadas kecil karena Allah Ta’ala.”
Niat ini diucapkan dalam hati sebelum memulai wudhu. Hal ini penting karena niat merupakan salah satu rukun wudhu yang harus dipenuhi agar wudhu tersebut sah menurut syariat Islam.
Bahasa Arab:
أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلٰهَ إِلَّا اللّٰهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِي مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِي مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ
Latin:
Asyhadu alla ilaha illallah wahdahu la syarika lahu, wa asyhadu anna Muhammadan ‘abduhu wa rasuluhu. Allahumma ij’alni minat-tawwabina waj’alni minal-mutathahhirin.
Terjemahan:
“Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah, yang Maha Esa, tiada sekutu bagi-Nya. Dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah hamba dan utusan-Nya. Ya Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku termasuk orang-orang yang bersuci.”
Doa ini dianjurkan untuk dibaca setelah selesai berwudhu sebagai bentuk syukur dan pengakuan atas kesucian diri yang diperoleh melalui wudhu.
Meski begitu, membaca doa setelah wudhu tidaklah wajib. Apabila tidak membaca doa setelah wudhu, wudhu masih tetap akan sah. Berikut ini beberapa syarat sah wudhu.
Apabila sedang dalam kondisi yang mana tidak memungkinkan untuk melakukan wudhu, misalnya tidak ada air, maka bisa melakukan tayamum untuk mensucikan diri.
Tayamum memiliki tata cara yang sama dengan wudhu, hanya saja menggunakan debu.
Tayamum tetap sah dan bisa setelahnya digunakan untuk melaksanakan shalat.
Demikianlah bacaan doa setelah wudhu beserta niat wudhu yang dapat dibaca oleh Muslim.
Semoga informasi tersebut bermanfaat di kehidupan sehari-hari Anda.***