Purwokerto, serayunews.com
Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banyumas, Gatot Eprie mengungkapkan, sebelumnya operasi pasar sudah berlangsung di beberapa pasar. Pasar-pasar tersebut adalah di Pasar Manis, Pasar Wage dan Pasar Sokaraja. Setelah operasi tersebut selesai, dinas menggelar rapat untuk memastikan apakah operasi pasar akan berlanjut atau tidak.
“Hasil rapat lanjutan pada Kamis mendatangkan, apakah akan melanjutkan atau tidak. Nanti rapatnya sama pak bupati,” kata dia.
Baca juga: [insert page=’minim-regenerasi-pemkab-dorong-anak-muda-untuk-bertani-dengan-cara-ini’ display=’link’ inline]
Untuk memastikan harga maupun stok beras di pasaran, pihaknya masih melakukan pemantauan. Dari pemantauan yang ada untuk stok beras yang cukup langka yakni jenis IR, Rojo Lele dan Pandan Wangi.
“Masyarakat masih banyak yang mencari beras tersebut. Untungnya sekarang sudah dipenetrasi dari Bulog, baik yang beras medium maupun beras yang premium,” katanya.