Purbalingga, serayunews.com
Kapolres Purbalingga, AKBP Era Johny Kurniawan menyampaikannya, usai apel gelar pasukan Operasi Ketupat Candi, di Alun-alun Purbalingga, Senin (17/04/2023).
“Harapan kami dengan kerja sama dan sinergitas pengamanan bersama seluruh stakeholder yang ada, kegiatan mudik dan perayaan Lebaran 2023 di Kabupaten Purbalingga dapat berjalan aman dan nyaman,” katanya, Senin siang.
Dalam rangka Operasi Ketupat Candi 2023, Polres Purbalingga menyiapkan tujuh pos pengamanan, empat pos pelayanan dan dua pos terpadu. Pos pengamanan ada di Alun-alun Purbalingga dan enam objek wisata masing-masing. Enam objek wisata itu adalah Owabong, Golaga, Dlas, Purbasari Pancuran Mas, Taman Reptil dan Pemandian Walik.
Baca juga: [insert page=’catat-bupati-purbalingga-larang-pejabat-gunakan-mobil-dinas-untuk-mudik’ display=’link’ inline]
Pos pelayanan ada di Pos Pelayanan Jompo Kalimanah, Pos Pelayanan Brak Bukateja, Pos Pelayanan Rest Area Karangreja dan Pos Pelayanan Rest Area Masjid Cheng Ho Mrebet. Sedangkan Pos terpadu, ada di Terminal Purbalingga dan Terminal Bobotsari.
“Kita upayakan semaksimal mungkin untuk mengamankan arus mudik dan balik. Prediksinya tahun ini akan mengalami kenaikan,” ujarnya.
Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi menyampaikan, berdasarkan survei tahun ini ada lonjakan besar masyarakat yang mudik dari 86 juta ke 123 juta. Artinya, ada kenaikan kurang lebih 45 persen yang harus penghitungan dan kalkulasi dengan baik.
“Polri bersama stakeholder terkait, berkomitmen untuk melaksanakan pengamanan secara lebih optimal melalui Operasi Terpusat, dengan Sandi Ketupat 2023 selama 14 hari sejak 18 April sampai 1 Mei 2023,” kata Tiwi.
Bupati Purbalingga, juga telah mengecek persiapan pengamanan arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 1444 H/2023 M.
“Atas nama pemerintah, kami mengaturkan terima kasih kepada jajaran Polres/TNI beserta seluruh jajaran unsur Forkopimda. Atas sinergitasnya dan mudah-mudahan pengamanan arus mudik, arus balik dalam rangka Hari Raya Idulfitri bisa berjalan sukses dan lancar,” ujarnya.