Purbalingga, serayunews.com
Kapolres Purbalingga AKBP Fannky Ani Sugiharto menyampaikan, sejak peristiwa terjadi anggotanya langsung diterjunkan ke lapangan. Jumat (26/03/2021) satu orang berhasil diamankan. Dia masih di wilayah Purbalingga.
Pemburuan terus dilakukan, bahkan sampai ke luar wilayah. Pihaknya juga kordinasi dengan satuan di berbagai wilayah, termasuk ke luar Jawa. Pencarian akhirnya membuahkan hasil. Tiga orang terlacak keberadaanya ada di luar Pulau Jawa.
“Sudah empat orang yang diamankan, tiga orang ditangkap di Lampung,” kata AKBP Frannky, Kamis (01/04/2021).
Tiga orang ini ditangkap di satu lokasi. Saat itu mereka memang pergi berkelompok. Penangkapan dilakukan di area Pelabuhan Bakauheni. “Tiga orang sekaligus, mereka ada di Bakauheni,” ujarnya.
Kapolres menambahkan, pihaknya masih terus melakukan pelacakan untuk satu orang tahanan. Dia menargetkan dua pekan pihaknya sudah bisa menangkap lima tahanan yang kabur. “Ya kami terus melakukan profeling, ya dua minggu lah semoga sudah bisa ketangkap,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, lima tahanan kabur pada Senin (22/3/2021). Disebutkan ada lima orang tahanan yang melarikan diri. Informasi itu telah beredar di media sosial. Masyarakat diimbau untuk mewaspadai ketika ada orang asing di lingkungannya, untuk melapor pada perangkat desa setempat.