Kebumen, serayunews.com
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan, korban ditemukan pada Senin (25/10) pukul 07.30 WIB. Korban ditemukan sejauh 10 kilometer kearah barat dari lokasi awal kejadian.
“Kemudian korban kita evakuasi dengan perahu jukung katir dan korban langsung kita bawa ke RSUD Kebumen,” ujar Nyoman dalam keterangannya.
Nyoman menambahkan, korban belum di ketahui identitasnya. Berdasar keterangan saksi bernama Suharyadi warga Karanganyar Kabupaten Kebumen, sebelumnya ia melihat korban sedang meminta tolong, namun tidak lama kemudian langsung tenggelam. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (23/10) pukul 14.30 WIB, yang diketahui saat memancing di Pantai Karangbolong Kecamatan Buayan Kabupaten Kebumen.
“Sebelumnya kita sudah melakukan pencarian lewat darat dan perairan menggunakan perahu jukung namun belum membuahkan hasil. Dengan ditemukanya korban secara resmi Operasi SAR dinyatakan di tutup,” ujarnya.
Dalam pencarian melibatkan Unsur SAR Gabungan Terdiri Basarnas Cilacap, Polsek Buayan, Koramil Buayan, Bpbd Kebumen, SAR Lawet Perkasa, Cilacap Rescue, Banser, Mdmc, Tagana, Kowara, SAR Tunas Kelapa dan Nelayan sekitar.