Berburu Merchandise Jujustu Kaisen Edisi Terbatas, Ini Daftar Lokasi Tomoro Coffee di Purwokerto

Warga Purwokerto bisa Berburu Merchandise Jujustu Kaisen. (instagram tomorocoffee.id)

SERAYUNEWS-Ada kabar gembira nih untuk kalian para penggemar serial manga Jujutsu Kaisen. Tomoro Coffee berkolaborasi dengan Jujutsu Kaisen hadir menyuguhkan promo menarik dengan pembelian tertentu mulai tanggal 14 Februari 2025.

Untuk mendapatkan merchandise Jujustu Kaisen kalian harus melakukan pembelian secara langsung, begini caranya:
  • Beli 2 Jujustu Kaisen Series + Butter Croissant DAPAT Exclusive Badge
  • Beli 3 Jujustu Kaisen Series DAPAT Exclusive Character Card
Selain itu ada Bundle Gojo Geto yang bisa kamu dapatkan mulai dari 45K aja. Ini daftar menunya:
  • Beli Kopi Susu Aren (Regular) + Butter Croissant DAPAT Exclusive Jujustu Kaisen Keychain
  • Beli Matcha Latte (Regular) + Butter Croissant DAPAT Exclusive Jujustu Kaisen Keychain
  • Beli Caffe Latte (Regular) + Butter Croissant DAPAT Exclusive Jujustu Kaisen Keychain
  • Beli Tomoro Aren Latte (Regular) + Butter Croissant DAPAT Exclusive Jujustu Kaisen Keychain

Lokasi Tomoro Coffee di Purwokerto

Jika kalian tinggal di daerah Purwokerto, gerai Tomoro Coffee tersebar di beberapa wilayah yang tentunya berada di tempat strategis dan mudah diakses baik dengan kendaraan roda dua atau roda empat sekalipun.
  1. Tomoro Coffee Bunyamin
Lokasinya berada di Jl. Profesor DR. HR Boenyamin No.80, Pakembaran, Bancarkembar, Kec. Purwokerto Utara. Tomoro Coffee ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-22.30 WIB dengan hanya melayani pembelian Dine-in dan Takeaway, no Delivery.
  1. Tomoro Coffee Purwokerto Station
Melayani selama 24 jam, gerai ini berada di wilayah KAI Purwokerto tepatnya di Jl. Kober No.36, Kober, Kec. Purwokerto Barat. Kalian bisa melakukan pembelian dengan cara Dine-in dan Takeaway.
Kalau kalian malas keluar rumah, pembelian tanpa promo di Tomoro Coffee Bunyamin dan Tomoro Coffee Purwokerto Station juga bisa melalui GoFood.

Segera Kunjungi Gerai 

Dengan berbagai promo tersebut, kalian bisa menikmati minuman favorit sekaligus membawa pulang merchandise incaran. Ingat, promo berlaku mulai 14 Januari 2025. Jadi, pastikan segera kunjungi gerai Tomoro Coffee di Purwokerto untuk menikmati promo spesial ini sebelum kehabisan!