SERAYUNEWS-Empat parpol telah menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purbalingga. Berkas tersebut juga lengkap, termasuk unsur kuota perempuan terpenuhi.
“Empat parpol sudah menyerahkan berkas pencalegan. Masing-Masing Partai Ummat, Partai Keadilan Sejahrera (PKS), Partai Nasdem, dan PDI Perjuangan (PDIP). Berkasnya lengkap termasuk kuota perempuan di daftar calegnya,” kata anggota KPU Purbalingga Zamaahsari Ramzah ketika dikonfirmasi serayunews.com, Jumat (12/5/2023).
Dia mengatakan, hingga hari ke 11 pembukaan pendaftaran, baru 4 dari 17 parpol yang menyerahkan berkas pendaftaran bacalegnya. Pihaknya masih menunggu parpol lain untuk datang dan menyerahkan daftar bacaleg. “Masih ada hari ini hingga hari Minggu (14/5/2023),” ungkapnya.
Dia menyampaikan pemenuhan kuota perempuan dalam daftar bacaleg mengacu pada UU Nomor 17 tahun 2017 dan Peraturan KPU Nomor 2023. Dalam aturan tersebut ada ketentuan bahwa dalam pendaftaran bacaleg perlu dipenuhi 30 persen unsur keterwakilan perempuan.
Sementara itu saat mendaftarkan bacalegnya ke KPU Purbalingga, Kamis (11/5/2023), Ketua DPD Partai Nasdem Purbalingga Ali Mansur mengatakan pihaknya mendaftarkan 50 orang bacaleg untuk DPRD Purbalingga. “Perinciannya 30 bacaleg laki-lak dan 20 bacaleg perempuan. Kuota perempuan terpenuhi,” jelasnya
Ketua DPC PDIP Purbalingga HR Bambang Irawan mengungkan hal senada usai mendaftarkan bacalegnya ke KPU Purbalingga. Dari 50 bacaleg yang kami daftarkan, 26 orang laki-laki dan sisanya perempuan. “Kuota perempuan sangat terpenuhi,” tegasnya.
Dalam kesempatan terpisah Ketua KPU Purbalingga Eko Setiawan menambahkan hari ini rencananya ada dua parpol yang akan datang menyerahkan daftar bacaleg ke KPU Purbalingga. “Masing-masing Partai Demokrat (PD) dan Partai Amanat Nasional (PAN),” ujarnya.