SERAYUNEWS-Suksesnya pembangunan di desa karena melibatkan berbagai pihak serta ada kerjasama yang baik pula, termasuk antara Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan Pemerintah Desanya.
Hal itu disampaikan Pj Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar dalam acara Halal Bihalal Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kabupaten Cilacap di Pendapa Wijaya Kusuma Cilacap, Jumat (19/5/2023).
Pj Bupati mendorong peran BPD bersama Pemerintah desa untuk kompak dalam pembangunan di desa, baik berperan dalam perencanaan hingga pengawasan pelaksanaan pembangunannya.
“Esensinya mendorong peran BPD dalam pembangunan desa, peran mereka juga dalam penyusunan RAPBDes bagaimana, karena mereka harus bersama dengan kepala desa. Harus singkron antara BPD dan Kades,” ujar Yunita.
Yunita berharap, kekompakan yang dijalin dari tingkat paling bawah ini, dapat mewujudkan pembangunan di wilayah Kabupaten Cilacap secara merata.
Ketua PABPDSI Kabupaten Cilacap Parwoto menyebut, bahwa BPD di Cilacap diharapkan selalu sinergis dengan Pemerintah Desa dalam keterlibatan di berbagai kegiatan yang ada di desa.
“Kita sinergis dengan pemerintah desa, harapannya kita dilibatkan dalam berbagai kegiatan pemerintahan mulai dari tingkat desa, kecamatan dan kabupaten, utamanya dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes),” ujarnya.
Senada juga disampaikan Sekretaris PABPDSI Jawa Tengah Indro Sunarno yang menilai bahwa keberadaan BPD bukanlah momok, melainkan partner pembangunan Pemerintah Desa.
“BPD bukan lagi menjadi momok pemerintah desa tetapi harus diperdayakan agar Desa semakin berdaya. Karena PABPDSI Pembangunan Indonesia dimulai dari Desa,” terangnya.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Cilacap Purwati mendorong, agar BPD memiliki visi misi yang sejalan dengan Pemerintah Desa, sehingga berbagai kegiatan pembanguna di desa berjalan dengan baik.
“Sebagai wakil rakyat selalu mendukung visi misi BPD Kabupaten Cilacap untuk bersama sama, bersinergi, ikut berperan serta dalam pembangunan infrastruktur yang ada di Kabupaten Cilacap,” ujarnya.