SERAYUNEWS – Ada banyak manfaat menggunakan Google Maps pada perangkat HP ataupun laptop.
Ada berbagai fitur di Google Maps yang bisa membantu Anda untuk menunjukkan lokasi, jalan, estimasi perjalanan hingga rute yang dilalui.
Manfaatnya lainnya bisa memberikan banyak informasi mengenai lokasi yang hendak dikunjungi. Bahkan saat ini bisa survei hanya dengan mengecek lewat Google Maps.
Pasalnya, ada informasi penginapan, restoran, SPBU, tempat wisata dan lainnya yang dilengkapi dengan review pengunjung.
Tentu saja sangat diharapkan memberikan informasi yang akurat dan jelas agar tidak menyesatkan orang-orang yang mengandalkan Google Maps.
Google Maps merupakan navigasi digital yang dikembangkan oleh Google. Aplikasi ini memungkinkan pengguna memberi saran hingga dapat memperbaiki nama tempat-tempat tertentu dengan sebutan yang lebih lokal. Sayangnya, rentan disalahgunakan oleh pengguna.
Lantas bagaimana jika di Google Maps ada nama-nama lokasi yang ditulis dengan kata-kata yang negatif, tidak layak dibaca, atau justru menyesatkan? Misalnya, ada nama ‘Kampung Pembunuh’ di Kecamatan Sukolilo, Pati.
Pada 18 Juni 2024, muncul penanda atau tag lokasi bernada negatif di Google Maps untuk wilayah Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo.
Lantas bagaimana cara menghapus nama di Google Maps?
***