SERAYUNEWS – Mengubah sofa bed menjadi tempat tidur terkadang bisa menjadi perkara yang membingungkan, lebih-lebih lagi jika Anda tidak terbiasa menggunakannya.
Sofa bed merupakan kursi multifungsi yang bisa berfungsi sebagai kursi biasa maupun tempat tidur. Adapun sofa bed sering kali kita temui di rumah sakit.
Namun, Anda mungkin merasa malu untuk bertanya kepada petugas tentang cara memakainya. Padahal, sebenarnya mengubah kursi tersembut menjadi tempat tidur sangatlah gampang.
Berikut adalah tutorial menurunkan sofa bed menjadi tempat tidur.
Sofa bed biasanya ditempatkan dekat dengan dinding. Maka dari itu, langkah pertama yang perlu Anda lakukan ialah memindahkannya menjauhi dinding agar Anda memiliki ruang yang cukup untuk mengubahnya menjadi tempat tidur.
Setelah sofa bed jauh dari dinding, silahkan posisikan tubuh Anda di belakang sofa bed.
Pastikan Anda berada di tengah-tengahnya.
Jika Anda sudah berada di posisi yang tepat, dorong bagian atas sofa bed ke depan sampai Anda mendengar bunyi ‘cetek’.
Hindari mendorong bagian samping sofa bed karena ini bisa merusak kursinya.
Setelah mendengar suara ‘cetek’, turunkan bagian atas sofa bed ke bawah.
Pastikan Anda menurunkannya secara perlahan dan jangan dibanting.
Kini sofa bed Anda sudah menjadi tempat tidur. Sehingga, langkah selanjutnya yaitu memindahkannya kembali ke dekat dinding.
Sebenarnya hal ini bisa sesuai selera, tetapi akan lebih nyaman jika Anda meletakannya di dekat dinding.
Jika Anda ingin mengembalikan sofa bed ke sebagai kursi, caranya juga sangat mudah. Anda hanya perlu mendorong bagian belakang sofa bed ke atas lalu lepaskan jika Anda mendengar bunyi ‘cetek’.
Perlu diingat, pastikan Anda mendorong bagian belakang kursi dengan hati-hati. Meski begitu, jangan ragu saat mendorongnya ke depan.
Intinya, dorong bagian belakang sofa bed sampai ada suara muncul lalu turunkan ke bawah supaya bisa menjadi tempat tidur.
Apabila Anda belum yakin, silahkan praktikkan beberapa kali hingga Anda terbiasa. Sehingga, proses ini bisa Anda lakukan dengan mudah. Semoga berhasil.***