SERAYUNEWS – Ada banyak desa di Kebumen terdampak pembangungan jalan tol Cilacap-Jogja.
Sejumlah desa yang terdampak tentu akan mendapatkan uang ganti rugi (UGR). Banyak yang penasaran dengan besaran ganti rugi tersebut.
Mana saja desa yang akan dapat ganti rugi? Simak dulu rute lengkap jalan tol Cilacap-Jogja dan sampai mana pembangunannya.
Kebumen merupakan kabupaten yang akan memiliki jalan tol yang tersambung hingga ke Yogyakarta.
Namun sebenarnya, jalan tol Kebumen-Jogja merupakan bagian dari proyek tol Cilacap-Jogja sepanjang 121,75 kilometer.
Adanya infrastruktur jalan tol Cilacap-Jogja yang melewati Kebumen ini bertujuan untuk untuk memperlancar konektivitas antar provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, juga Yogyakarta.
Meskipun sudah melewati banyak pembahasan namun proses konstruksi jalan Tol Kebumen – Jogja ini masih dalam tahap pra konstruksi.
Yang dimaksud dengan tahap pra konstruksi yaitu pengadaan tanah, perjanjian pengusahaan jalan tol, pelelangan, penetapan lokasi dan pekerjaan desain.
Targetnya, tahap tersebut paling lama hingga Desember 2024 mendatang. Namun, proses konstruksi jalan Tol Kebumen Jogja rencanaya mulai pada Juli 2024 mendatang.
– Tahap 1 SS Kebumen – Akhir Proyek: Juli 2024 – Juni 2026
– Tahap 2 SS Soempioeh – SS Kebumen: Januari 2026 – Desember 2027
– Tahap 3 JC Cilacap – SS Soempioeh: Januari 2027 – Desember 2028
Anda bisa akses informasi peta rute jalan tol Kebumen-Jogja yang merupakan bagian dari pembangunan jalan Tol Cilacap -Jogja pada link berikut:
Menilik peta rute jalan Tol Cilacap-Jogja tersebut maka akan nampak pembangunan jalan akan melewati kabupaten Cilacap, Banyumas, Kebumen, Purworejo dan berakhir di Kulon Progo.
Dengan demikian, jalan Tol Cilacap-Jogja juga akan terkoneksi dengan jalan Tol Getaci, Tol Pejagan – Cilacap dan Tol Solo – Jogja – YIA.
Berikut ini adalah daftar desa di Kebumen yang terdampak pembangunan jalan Tol Cilacap – Jogja yang tersebar dari berbagai kecamatan.
Kecamatan Rowokele
Desa Rowokele, Desa Bumiagung
Kecamatan Buayan
Desa Tugu, Desa Jogomulyo, Desa Nogoraji, Desa Banyumudal, Desa Mergosono
Kecamatan Kuwarasan
Desa Wonoyoso, Desa Kuwaru, Desa Bendungan, Desa Serut, Desa Jatimulya
Kecamatan Adimulyo
Desa Sidomukti, Desa Pekuwon, Desa Meles, Desa Banyurata
Kecamatan Karanganyar
Desa Sidomulyo, Desa Grenggeng, Desa Panjatan
Kecamatan Sruweng
Desa Purwodeso, Desa Karanggedang, Desa Sidoharjo, Desa Menganti, Desa Trikarso
Kecamatan Klirong
Desa Banjarwinangun, Desa Dorowati, Desa Gadungrejo, Desa Tambakagung, Desa Sitirejo, Desa Karangglonggong, Desa Wotbuwono
Kecamatan Buluspesantren
Desa Tanjungsari, Desa Sidomoro, Desa Klapasawit, Desa Jogopaten
Kecamatan Kebumen
Desa Adikarso, Desa Murtirejo, Desa Mengkowo, Desa Kalibagor
Kecamatan Kutowinangun
Desa Tanjungmeru
Kecamatan Ambal
Desa Kembangsawit, Desa Lajer, Desa Dukuhrejosari, Desa Pagedangan, Desa Kradenan, Desa Ambarwinangun, Desa Sidorejo
Kecamatan Mirit
Desa Winong, Desa Ngabean
Kecamatan Bonorowo
Desa Bonjoklor, Desa Bonjokkidul, Desa Mrentul
Demikian informasi tentang peta rute pembangunan jalan tol Cilacap-Jogja dan desa terdampak di Kebumen.***