SERAYUNEWS-Sebanyak 50 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) PDI Perjuangan Kabupaten Banjarnegara bersama dengan puluhan simpatisan dan pengurus partai mendaftarkan diri ke kantor KPU Kabupaten Banjarnegara, Kamis (11/5/2/23).
Dipimpin langsung oleh ketua DPC PDI Perjuangan Banjarnegara Nuryanto, bacaleg dan kader partai melakukan konvoi mulai dari kantor DPC PDI Perjuangan yang ada di Kelurahan Parakancanggah menuju SBPU Wangon. Lalu, berlanjut berjalan kaki menuju kantor KPU Banjarnegara yang ada di Jalan Selamanik, Kelurahan Semampir Banjarnegara.
Sesampainya di kantor KPU Banjarnegara sekitar pukul 15.00 WIB, Ketua DPC PDI Perjuangan Banjarnegara Nuryanto langsung mengisi buku tamu dan menyerahkan secara simbolis berkas pendaftaran bacaleg dan diterima KPU Banjarnegara.
“PDI Perjuangan Banjarnegara mendaftarkan 50 bacaleg, jumlah tersebut terdiri dari 30 bacaleg laki-laki dan 20 perempuan. Alhamdulillah dengan jumlah ini kami dari PDI Perjuangan sudah memenuhi kuota perempuan sebanyak 40 persen,” ujarnya.
Menurutnya, pendaftaran ke KPU ini merupakan instruksi langsung dari DPP dan DPD PDI Perjuangan. Hari ini, PDI Perjuangan memang secara serempak mendaftarkan bacaleg ke KPU.
“Tadi dengan rintik hujan kita berjalan kaki untuk mendaftar ke KPU Banjarnegara, dan semoga ini hujan membawa berkah untuk kemenangan PDI Perjuangan, dan kami optimistis Pemilu 2024 nanti PDI Perjuangan Banjarnegara bisa meraih kemenangan dengan target 17 kursi DPRD Banjarnegara,” ujarnya.
Anggota KPU Kabupaten Banjarnegara Divisi Teknis Penyelenggaraan Khuswatun Chasanah mengatakan, hingga saat ini sudah ada empat parpol yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU Banjarnegara sejak dibukanya pendaftaran pada 1 Mei lalu. Empat partai tersebut yakni, PKS, Hanura, NasDem, dan PDI Perjuangan.
“Untuk berkas dari empat partai ini statusnya lengkap dan diterima, sementara untuk pemeriksaan maupun verifikasi berkas administrasi dokumen persyaratan bakal calon ada waktu tersendiri yakni 15 hingga 23 Mei 2023,” katanya.