SERAYUNEWS -Pasti kamu pernah kehilangan barang apalagi benda yang cukup penting, seperti perhiasan, handphone, uang, kartu ATM, laptop, atau barang lainnya.
Kamu akan mengusahakan untuk mencari barang tersebut hingga meminta bantuan teman, kerabat, atau keluarga.
Selain itu, saat mengalami kehilangan barang kamu juga dapat meminta pertolongan kepada Allah SWT.
Caranya, memanjatkan doa kehilangan barang untuk meminta pertolongan kepada Dzat yang maha sempurna. Berikut bacaan doa saat kehilangan barang. Yuk, simak!
Berikut beberapa tips cepat sortir barang yang dapat kamu ikuti agar barang-barangmu terlihat rapi.
1. Mulai dari Satu Area
Pasti kamu bingung harus mulai dari mana saat melakukan sortir barang. Bahkan, situasi ini sering kali mengganggu kesehatan mental penghuni rumah.
Untuk lebih fokus saat melakukan decluttering, kamu bisa memulai dari area rumah yang paling membutuhkan perubahan, seperti ruang tamu, ruang kerja, kamar tidur, atau dapur.
Kamu bisa menggunakan rak penyimpanan serbaguna yang fungsional dan serbaguna serta cocok digunakan untuk ruangan apapun. Lakukan satu per satu secara perlahan.
2. Gunakan Metode Empat Kotak
Kamu harus mempersiapkan empat kotak kosong untuk membantu dalam menyortir barang-barang yang akan disimpan, dibuang, didonasikan, atau diperbaiki.
Kemudian, gunakan kotak penyimpanan dengan tutup yang terbuat dari karton dan memiliki tempat genggaman nyaman untuk kamu pindah ke mana saja.
Kotak ini akan mempermudah saat menyortir barang-barang.
3. Letakkan Satu Kotak Khusus untuk Menyimpan Barang Tertentu
Setelah melakukan metode empat kotak, cobalah untuk ambil satu kotak khusus, dan namai kotak itu menjadi maybe box.
Kamu dapat mengisi kotak ini dengan barang-barang yang sewaktu-waktu bisa diperlukan atau merasa sayang untuk dibuang.
Untuk melakukan kegiatan ini, kamu dapat menggunakan kotak warna warni dan berpola lucu seperti, untuk membedakan barang-barang sesuai dengan kategorinya.
4. Atur Lemari dengan Menggunakan Organizer
Setelah memilih barang-barang yang kamu perlukan, ini saatnya untuk mengatur barang-barang tersebut dengan memasukannya ke dalam lemari.
Tujuannya, agar terlihat rapi. Selain itu, kotak kecil atau sekat pemisah dapat membantu kamu untuk menaruh barang-barang kecil di dalam lemari agar tetap rapi dan terorganisir.
Terdapat tiga jenis doa yang bisa kamu panjatkan saat kehilangan barang. Berikut bacaan doanya.
اَللّٰهُمَّ يَا جَامِعَ النَّاسِ لِيَوْمٍ لَا رَيْبَ فِيْهِ، اِجْمَعْ بَيْنِيْ وَبَيْنَ ضَالَّتِيْ فِيْ خَيْرٍ وَعَافِيَةٍ
Allahumma ya jami’an nasi liyaumin la raiba fih baini wa baina dlallati fi khairin wa ‘afiyah.
Artinya, “Wahai Tuhanku, wahai Tuhan yang mengumpulkan semua manusia di hari yang tiada ragu lagi padanya. Pertemukan aku dan barangku yang hilang dengan kebaikan dari afiyah.”
اَلَّذِيْنَ اِذَآ اَصَابَتْهُمْ مُّصِيْبَةٌ ۗ قَالُوْٓا اِنَّا لِلّٰهِ وَاِنَّآ اِلَيْهِ رٰجِعُوْنَۗ
Allażīna iżā aṣābat-hum muṣībah, qālū innā lillāhi wa innā ilaihi rāji’ụn.
Artinya, “(yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan “Innā lillāhi wa innā ilaihi rāji’ūn” (sesungguhnya kami adalah milik Allah dan sesungguhnya hanya kepada-Nya kami akan kembali).”
Doa mencari barang yang hilang ini juga merupakan doa yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW untuk dipanjatkan saat Anda kehilangan sesuatu.
اَللّٰهُمَّ يَارِبِّ الضَّآلَّةِ وَيَاهَادِيًا مِنَ الضَّلاَلَةِ رُدَّ ضَآ لَّتِىْ
Allohumma ya robbadh dhoollati wa yaa haadiyah minadh dholaalati rudda dhoollatii.
Artinya, “Ya Allah, Tuhan dari sesuatu yang hilang, ya Tuhan yang memberikan petunjuk dari kesesatan, kembalikanlah barangku yang hilang.”
Demikian bacaan doa saat kehilangan barang. Semoga bermanfaat!*** (Putri Silvia Andrini)