SERAYUNEWS – Sebelum bepergian baca doa apa? Seorang muslim yang hendak bepergian melakukan pejalanan bisa baca doa ini.
Misalnya doa mau melakukan perjalanan berangkat kerja, pulang kerja. Doa sebelum pergi piknik atau mengunjungi seseorang.
Membaca doa merupakan cara berikhtiar dan memohon kepada Allah SWT. Hendaknya berserah diri kepada Allah SWT supaya diberikan kelancaran dan keselamatan selama perjalanan.
Kita tidak pernah tahu kapan bencana bisa datang. Meskipun berhati-hati, tetapi selalu berserah kepada Sang Pencipta.
Baca doa mohon keselamatan dan perlindungan selama perjalanan. Dalam Kitab Al-Adzkar susunan Imam An-Nawawi, diriwayatkan dari Abdullah bin Sarjis RA, beliau berkata,
“Jika Rasulullah SAW melakukan perjalanan jauh, beliau meminta perlindungan dari beratnya perjalanan, buruknya tempat kembali dan kebengkokan setelah lurus, doanya orang-orang yang dizalimi, serta buruknya pandangan dan harta,” (HR Muslim)
Berikut kumpulan bacaan doa sebelum berangkat perjalanan yang dapat diamalkan seorang muslim.
Baca doa ini saat naik kendaraan baik pribadi maupun transportasi umum:
سُبْحَانَ الَّذِي سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنقَلِبُونَ
Subhanalladzi sakhkhara lana hadza wama kunna lahu muqrinin wa inna ila rabbina lamunqalibun.
Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah menundukkan semua ini bagi kami, padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya, dan sesungguhnya hanya kepada-Nya kami akan kembali.”
Sebelum berangkat, baca doa mohon perlindungan Allah SWT. Salah satunya baca doa saat keluar rumah sebelum bepergian:
بِسْمِ اللَّهِ، تَوَكَّلْتُ عَلَى اللَّهِ، لاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّهِ
Bismillahi tawakkaltu ‘alallah, laa hawla wa laa quwwata illa billah.
Artinya: “Dengan nama Allah, aku bertawakkal kepada Allah, tiada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah.”
Umat Islam yang mau bepergian melakukan perjalanan jarak jauh dapat membaca doa berikut ini:
اَللّٰهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا سَفَرَنَا هَذَا وَاطْوِعَنَّابُعْدَهُ اَللّٰهُمَّ اَنْتَ الصَّاحِبُ فِى السَّفَرِوَالْخَلِيْفَةُفِى الْاَهْلِ
Allahumma hawwin ‘alainaa safaranaa hadzaa waathwi ‘annaa bu’dahu. Allahumma antashookhibu fiissafari walkholiifatu fiil ahli.
Artinya: “Ya Allah, mudahkanlah kami bepergian ini, dan dekatkanlah kejauhannya. Ya Allah yang menemani dalam bepergian, dan Engkau pula yang melindungi keluarga.”
Demikianlah kumpulan bacaan doa sebelum berangkat perjalanan yang bisa diamalkan seorang muslim. Membaca doa bepergian dengan tujuan memohon kelancaran dan keselamatan.
***