SERAYUNEWS- Suami merupakan kepala keluarga yang tugasnya menjaga istri dan anak-anak serta mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Saat suami sibuk bekerja, salah satu hal yang bisa seorang istri lakukan adalah mendoakannya.
Sementara itu, Allah menjanjikan untuk mengabulkan doa-doa seorang istri sholehah.
Berikut kumpulan doa untuk suami yang sedang bekerja mencari nafkah yang dapat istri amalkan setelah sholat fardhu atau kapanpun.
Perintah dari Rasulullah SAW bagi suami untuk memuliakan istrinya ada dalam hadis berikut ini.
خَيْرُكُمْ خَيْرُكُمْ لأَهْلِهِ وَأَنَا خَيْرُكُمْ لأَهْلِى
Artinya, “Sebaik-baik kalian adalah yang paling baik pada keluarganya. Aku sendiri adalah orang yang paling baik pada keluargaku.” (HR. Tirmidzi, no. 3895).
Selain hadis tersebut Rasulullah SAW juga pernah bersabda mengenai kesempurnaan iman yang At-Tarmidzi dan Ibu Majah riwayatkan.
“Orang yang imannya paling sempurna di antara kaum mukminin adalah orang yang paling bagus akhlaknya di antara mereka, dan sebaik-baik kalian adalah yang terbaik akhlaknya terhadap istrinya” (HR. At-Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Dari kedua hadis tersebut sudah jelas bahwa wajib bagi setiap suami untuk memuliakan istri dan keluarganya.
Tindakan memuliakan istri menjadi salah satu cara untuk memiliki akhlak yang baik. Akhlak yang baik tersebut akan mempengaruhi keimanan.
Berikut beberapa doa untuk suami yang sedang bekerja mengutip dari buku “Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki” oleh KH. Sulaeman Bin Muhammad Bahri, buku “Doa Mengundang Rezeki” oleh Islah Susmian, dan arsip detikHikmah.
Allahumma innii as aluka an tarzuqanii rizqan halaalan waasi’an thayyiban min ghairita’abin wala masyaqqatin walaa dhoirin wa laa nashabin innaka ‘alaa kulli syai in qadiir.
Artinya, “Ya Allah, aku minta kepada-Mu akan pemberian rezeki yang halal, luas, baik tanpa repot, dan kemelaratan dan tanpa keberatan dan sesungguhnya Engkau maha atas segala sesuatu.”
Allahummarzuqnii maa yakfiinii washna’ annii maa yuthghinii.
Artinya: “Ya Allah, berilah aku rezeki yang cukup dan baik, serta cegahlah diriku dari rezeki yang mencelakakan aku.”
Allahumma yaa ghaniyyu yaa mughnii aghninii ghinan abadan wa yaa ‘aziizu yaa mu’izzu a’izzanii bi i’zaazi ‘izzati qudratika wa yaa muyassiral umuuri yassirlii umuuraddunyaa wad diini ya khaira manyurjaa yaa allahu.
Artinya, “Ya Allah, Dzat yang Maha Kaya dan memberikan kekayaan berilah kekayaan kepadaku yang abadi. Wahai Dzat yang Maha Mulia yang memberikan kemuliaan, berilah kemuliaan kepadaku dengan kemuliaan kekuasaan-Mu. Wahai Dzat yang mempermudah semua urusan, berilah kemudahan kepadaku di dalam semua urusan dunia dan agama, wahai Dzat yang paling baik, ya Allah.”
Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.
Artinya, “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rezeki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).”
Demikian bacaan doa yang bisa dibacakan oleh istri saat suami sedang bekerja mencari nafkah. Semoga dapat bermanfaat!*** (Putri Silvia Andrini)