
SERAYUNEWS – Sebagai bagian dari komitmen dalam meningkatkan literasi digital pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), tim dosen dan mahasiswa Politeknik Negeri Cilacap menggelar kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat berupa pelatihan pengelolaan media sosial untuk pemasaran produk UMKM.
Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 1 November 2025 di KUBE Sejahtera, Desa Menganti, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. Pelatihan ini penting untuk mendukung pelaku UMKM dalam memanfaatkan media sosial sebagai sarana promosi yang efektif, terutama di era digital saat ini. Kegiatan dilakukan dalam bentuk pelatihan teori dan praktik langsung yang dipandu oleh dosen, mahasiswa, dan narasumber ahli di bidang digital marketing.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan pelaku UMKM dalam memanfaatkan media sosial, khususnya Instagram, sebagai media promosi produk, mendorong peserta untuk mampu mengelola akun bisnis secara mandiri dan professional, serta mengajarkan teknik pembuatan konten promosi yang menarik dan efektif.
Pada pelatihan ini, hadir Nur Muniroh, S.T., M.Kom sebagai narasumber utama, yang merupakan praktisi dan akademisi digital marketing dari Majenang, Cilacap. Peserta diajarkan cara membuat dan mengubah akun Instagram menjadi akun bisnis, membuat konten promosi menggunakan foto produk yang menarik, membuat caption promosi dengan rumus HOOK–VALUE–CTA, AIDA, PAS, serta penggunaan tools digital seperti Canva dan ChatGPT.
Kegiatan dilaksanakan secara partisipatif dan praktik langsung, didampingi oleh dosen dan mahasiswa. Peserta juga diminta menyusun rencana unggahan berkala dan strategi promosi digital jangka panjang.
“Kami dari tim pengabdian berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal dalam membangun kapasitas digital UMKM lokal, agar mereka lebih siap menghadapi tantangan promosi di era ekonomi digital. Ke depannya, kami juga merencanakan program pendampingan lanjutan untuk terus memperkuat kompetensi peserta, terutama dalam hal strategi konten dan branding digital,” ungkap Nur Wachid Adi Prasetya, ketua tim Pengabdian kepada Masyarakat.
Ibu Kartinah selaku Ketua KUBE Sejahtera juga mengatakan, “Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami, terutama dalam mengenalkan produk ke pasar yang lebih luas melalui media sosial. Teman-teman di KUBE juga sangat antusias. Kami berharap ke depan ada pelatihan lanjutan, misalnya tentang desain visual, cara mengelola marketplace, atau membuat konten video promosi yang menarik”.