SERAYUNEWS- Petugas Damkar dari Pos Karangkobar, berhasil melakukan evakuasi sarang tawon vespa di Dusun Gunungsari Kalibening Banjarnegara, Sabtu (22/6/2024).
Karena sarang yang terletak di puncak pohon albasia setinggi 20 meter, Damkar harus menggunakan metode tertentu agar tidak membahyakan. Keberadaan sarang di pucuk pohon, membuat warga kesulitan sehingga meminta bantuan Damkar.
Husen, Sekretaris Desa Gununglangit menjelaskan, sebelumnya warga telah mencoba mengambil sarang tawon tersebut. Namun menghadapi kesulitan, karena posisi yang sulit berada di puncak pohon.
“Jika pohonnya kami tebang, khawatir sarang tawon akan pecah dan menyebabkan bahaya bagi warga sekitar,” ujarnya.
Pihak desa kemudian meminta bantuan Damkar, setelah mempertimbangkan keamanan dan keselamatan warga sekitar.
Kabid Damkar Satpol PP Banjarnegara, Freyana Kusuma menyatakan kesiapan timnya untuk membantu warga setiap saat.
“Selain penanganan kebakaran, petugas damkar kami juga terlatih untuk melakukan evakuasi terhadap gangguan hewan seperti tawon dan ular yang masuk ke pemukiman,” katanya.
Evakuasi berlangsung malam hari, dengan menggunakan tangga yang panjang dan melibatkan sejumlah personel petugas Damkar.
Menurut Freyana, evakuasi sarang tawon vespa tersebut, berjalan dengan hati-hati dan berhasil tanpa insiden. Warga sekitar merasa lega atas penanganan petugas Damkar tersebut.
“Sekitar pukul 24.000 Wib, evakuasi sarang tawon selesai dan tidak ada kendala,” katanya.