Purwokerto, serayunews.com
Dari pantauan serayunews.com, ada puluhan mahasiswa yang tergabung dalam anggota Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto. Ketika hendak dilakukan swab tes cepat antigen, sempat adanya negosiasi antara pihak kepolisian dan mahasiswa. Namun, pada akhirnya mereka mau mengikuti swab tes, yang dilakukan oleh Tim dari Dokkes Polresta Banyumas.
“Kami lakukan tes secara selektif, dari 22 mahasiswa 10 di antaranya menjalani tes antigen,” ujar Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M Firman L Hakim melalui Kabag Ops Polresta Banyumas, Kompol Agus Subiyanto.
Setelah diswab tes antigen cepat, hasilnya langsung muncul, 10 mahasiswa tersebut dinyatakan negatif Covid-19. Meski demikian, mereka tetap diingatkan untuk menjaga protokol kesehatan.
“Kami lakukan kegiatan ini dalam rangka mencegah Covid-19 di Kabupaten Banyumas. Tidak hanya dilakukan terhadap mahaiswa yang akan menggelar aksi unjuk rasa, kami juga kerap melakukan rapid test antigen di tempat-tempat pariwisata, pusat-pusat perbelanjaan dan titik-titik keramaian,” katanya.
Bahkan, lanjut Agus, tes cepat antigen tersebut juga dilakukan di seluruh polsek jajaran Polresta Banyumas, bekerjasama dengan pihak tenaga kesehatan di masing-masing kecamatan.