SERAYUEWS-Gen Z dan milenial yang merupakan segmen pemilih pemula dan pemilih muda, diajak berpartisipasi aktif dalam Pemilu 2024. Ajakan tersebut disampaikan anggota KPU Kabupaten Banjarnegara, M Syarif Sapto W, saat diskusi publik bersama Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Banjarnegara, Selasa, (25/7/2023).
“Gen Z dan Milenial mendominasi daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 hingga lima puluh persen lebih. Oleh karena itu, kami ajak teman-teman semua untuk berpartisipasi aktif dalam pemilu,” ujarnya.
Berpartisipasi aktif dalam Pemilu menurutnya dapat dengan menyalurkan hak pilihnya di TPS dan juga bisa menjadi penyelenggara. Atau sebagai masyarakat ikut melakukan sosialisasi pemilu.
“Gunakan hak pilih kita, jangan golput. Teman-teman juga bisa bergabung menjadi penyelenggara di tingkat TPS. Ayo kawal pemilu dari dalam,” ujarnya.
Dalam diskusi publik bertema Dialektika Peta Permasalahan Daerah dalam Polemik Kebangsaan, yang digagas GMNI Banjarnegara tersebut Syarif juga mengajak Gen Z dan Milenial menjadi pemilih cerdas. Yakni tegas menolak politik uang, dan memilih dengan lebih dulu melihat rekam jejak serta program para peserta pemilu.
“Jangan lupa coblos pilihan masing-masing di Hari Kasih Suara, 14 Februari 2024,” katanya.