SERAYUNEWS– S (42) Seorang pedagang siomay keliling mengalami luka bakar serius usai tersambar api saat gerobak yang dia pakai berjualan terbakar di Jalan Lapangan Desa Paberasan, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Senin (4/9/2023). Dugaannya, kebakaran karena kebocoran gas di dalam gerobak.
Peristiwa itu bermula saat perjalanan pulang aktivitas berjualan siomay keliling, korban berhenti di Jalan Lapangan Desa Paberasan Sampang. Saat itu, korban korban hendak mencabut regulator gas dengan kondisi kompor yang masih menyala.
Namun nahas, gas alami kebocoran sehingga api yang menyala di kompor langsung menyambar gas bocor tersebut, hingga menyambar korban dan membakar gerobaknya.
“Kebocoran gas mengenai api kompor, dalam seketika menyambar gerobak dan seisinya, termasuk korban. Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut dengan sigap ikut membantu menyelamatkan korban dan membantu proses pemadaman,” ujar Kepala UPT Damkar Cilacap, Supriyadi, Selasa (5/9/2023).
Kejadian kebakaran tersebut mengakibatkan korban mengalami luka bakar serius dan dilarikan ke rumah sakit untuk penanganan medis. Korban mengalami luka bakar berat tingkat 3 atau sekitar 70% di sekujur tubuhnya.
“Dari hasil pendataan anggota di lapangan, kejadian ini mengakibatkan kerugian sekitar 7 juta rupiah, untuk dugaan penyebabnya dari kebocoran gas. Selai pendataan kita berikan edukasi dan sosialisasi layanan Aplikasi Satkartaru Siap,” tutupnya.