SERAYUNEWS – Bupati Purbalingga, H. Fahmi Muhammad Hanif, dan Wakil Bupati, Dimas Prasetyahani, memulai hari pertama mereka kerja.
Keduanya meninjau rumah jabatan, ruang kerja, serta karangan bunga ucapan selamat atas pelantikan mereka, Jumat (21/2/2025).
Sebelum berangkat retreat ke Magelang, Bupati menyempatkan diri mengunjungi berbagai fasilitas kerja.
“Setelah kemarin kami dilantik, pagi ini kami langsung mengunjungi rumah dinas, lalu ruang kerja kami di Sekretariat Daerah (Setda). Kami juga langsung melihat karangan bunga ucapan yang datang ke area pendopo maupun di alun-alun Purbalingga,” kata Bupati Fahmi.
Bupati dan Wabup menelusuri rumah jabatan mereka untuk mengenali ruangan dan fungsinya. Mereka juga meninjau Pendopo Dipokusumo, memperhatikan lukisan, serta melihat deretan foto bupati terdahulu.
Setelah itu, mereka memasuki ruang kerja di Gedung B Setda yang juga menjadi tempat kerja Sekretaris Daerah (Sekda). Kemudian ruang Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, serta Ruang Rapat Bupati di Gedung A Setda.
Bupati Fahmi mengucapkan terima kasih atas berbagai ucapan selamat, baik melalui karangan bunga maupun ucapan digital.
Selain itu, ia juga meminta izin kepada masyarakat Purbalingga untuk melaksanakan retreat dari pemerintah pusat di Magelang.
“Mohon doanya, hari ini saya berangkat retreat dari tanggal 21 hingga 28 Februari. Mas Dimas, Insya Allah, menyusul pada tanggal 27 dan menginap di Lembah Tidar dua hari. Setelah tanggal 28, saya akan kembali untuk menyambut bulan Ramadan di Purbalingga,” jelasnya.
Wakil Bupati Dimas Prasetyahani, juga mengapresiasi antusiasme masyarakat atas banyaknya ucapan selamat.
“Terima kasih atas karangan bunga, ucapan, serta karya seni digital. Semuanya kami hargai dan apresiasi. Semoga Gusti Allah yang membalas kebaikan,” ungkapnya.