SERAYUNEWS – Dalam rangka memeriahkan Hari Lahir (Harlah) ke-91 Gerakan Pemuda (GP) Ansor tahun 2025, GP Ansor Kabupaten Banjarnegara mengerahkan 1.000 personel Barisan Ansor Serbaguna (Banser) ke GOR Satria Purwokerto, Kamis (24/4/2025).
Pemberangkatan pasukan Banser Banjarnegara secara simbolis oleh bupati di Alun-alun Banjarnegara. Seluruh personel berangkat menggunakan armada bus menuju lokasi acara peringatan Harlah di GOR Satria. Mereka akan bergabung dengan Banser dari berbagai daerah lainnya.
Komandan Banser Kabupaten Banjarnegara, Muhammad Fatkhurohman, menyampaikan bahwa apel besar ini merupakan momen penting dan bersejarah.
Pada kesempatan tersebut, GP Ansor secara simbolik akan mengukuhkan 100.000 anggota Banser sebagai Banser Patriot Ketahanan Pangan Nasional.
“Ini menjadi bagian strategis, ketahanan pangan tidak hanya sekadar ketersediaan bahan pokok. Tetapi juga pemberdayaan ekonomi berkelanjutan,” ujarnya.
Fatkhurohman menyampaikan, bahwa momen ini mencerminkan komitmen Banser dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan nasional. Serta memperkuat kontribusinya dalam mendukung ekonomi umat.
“Anggota kami sudah biasa untuk terjun ke sawah, pasar, maupun sektor ekonomi dan ketahanan pangan. Sehingga ini akan semakin memperkuat peran Ansor Banser dalam membangun kemandirian bangsa,” katanya.
Melalui kegiatan ini, GP Ansor dan Banser menunjukkan keseriusannya dalam menjawab tantangan zaman, khususnya terkait kemandirian pangan nasional.
Partisipasi Banser dalam sektor ekonomi dan pertanian menjadi salah satu pilar dalam membangun ketahanan nasional dari akar rumput.