SERAYUNEWS – Serai atau dalam bahasa lokal di sebut sereh, sudah sangat di kenal sebagai bumbu masakan. Namun oleh tangan kreatif para anggota PKK Desa Tlagayasa, serai mereka buat menjadi produk pembersih lantai.
“Inspirasinya sederhana, ingin membuat pembersih lantai dengan bahan baku dari kebun sekitar,” kata Ketua Tim Penggerak PKK Desa Tlagayasa, Kecamatan Bobotsari, Rohyati.
Pembersih lantai berbahan baku utama sereh itu, bermerk Bening. Meskipun produk rumahan, namun Bening ini sudah mengantongi sertifikat Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT).
Ada segudang manfaat, dari pembersih lantai berbahan baku sereh ini. Selain bersih dan wangi, pembersih ini juga tidak di sukai oleh serangga.
“Lantainya tidak hanya kinclong, tetapi juga mengeluarkan wangi segar, tidak amis dan di benci serangga,” katanya.
Tak hanya aroma sereh, pembersih dengan merk Bening itu juga ada yang beraroma lemon. Harganya tergolong murah, cuma Rp 5.000 rupiah untuk kemasan 200 mililiter.
Ibu-ibu Penggerak PKK Desa Tlagayasa, juga memproduksi tepung bumbu serba guna dengan merek Gunung Slamet. Mereka juga membuat kecap manis Purnama, dan nasi jagung instan merek Rofidianurr.
Tepung bumbu Gunung Slamet terbuat dari campuran ketumbar, bawang putih, kemiri, dan berbagai bumbu pilihan lainnya. Sehingga, menghasilkan cita rasa yang lebih enak dari tepung bumbu lainnya.
“Kecap Purnama bahan utamanya kedelai, laos, daun salam. InsyaAllah rasanya istimewa, maknyus! Tepung bumbu Gunung Slamet di jual Rp20.000 per kilogram, kecap Purnama Rp 17.500,” kata Rohyati.
Pemasaran produknya sudah merambah pasar Banjarnegara, Tegal dan Pekalongan. Berkat kreativitas itu, bahan bahan-biasa biasa bisa meningkatkan perekonomian anggotanya.
“Sudah ada izin PIRT dan sertifikat halal dari pemerintah. Untuk yang berminat dengan Produk UMKM Tim PKK Desa Tlagayasa bisa menghubungi nomor +62 857-0102-1922,” katanya.