SERAYUNEWS– PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap, kembali menyalurkan bantuan hewan kurban pada Iduladha 1445 H. Total ada 106 hewan kurban berupa sapi dan kambing, untuk stakeholder terkait maupun masyarakat sekitar.
Berkolaborasi dengan project Refinery Development Master Plan (RDMP) dan Badan Dakwah Islam (BDI) RU IV, tercatat 54 ekor sapi dan 52 ekor kambing.
Rinciannya, 13 ekor sapi dan 10 ekor kambing dari Kilang Pertamina Internasional RUIV Cilacap, serta lima ekor sapi dan seekor kambing dari RDMP.
Selanjutnya dari BDI, ada sembilan ekor sapi dengan rincian dua ekor sapi utuh dari BDI dan tujuh lainnya kurban kolaborasi. Sohibul kurban merupakan kolaborasi BDI dengan jemaah masjid/musala penerima.
Selain itu dari Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Baiturrahmah Donan, Baiturrahim Gunung Simping, dan Baitussalam Tegalkatilayu menyalurkan 27 ekor sapi. Sembilan ekor sapi kolaborasi, kemudian 41 ekor kambing.
Area Manager Communication, Relations & CSR Kilang Pertamina Cilacap, Cecep Supriyatna menyampaikan, penyaluran hewan kurban menjadi wujud kepedulian perusahaan dan kepekaan sosial.
“Momentum Iduladha juga menjadi sarana menjaga semangat keikhlasan, rela berkurban, dan berbagi pada sesama,” ujarnya.
Penyaluran sapi di antaranya melalui jajaran Forkopimda. Masing-masing kepada Kodim 0703, Lanal, Kejaksaan Negeri Cilacap, Pengadilan Negeri, dan DPRD Cilacap.
“Selain itu juga Pj Bupati dan Kapolresta untuk takmir Masjid Agung Darussalam,” ucap Cecep.
Selain itu juga diberikan kepada pihak Lapas Kembang Kuning, Nusakambangan dan mitra binaan Commrel & CSR.
“Kami juga menyalurkan sapi dan kambing kepada pihak kelurahan di wilayah ring 1 perusahaan. Selain itu sejumlah yayasan dan takmir masjid, maupun musala binaan BDI RU IV Cilacap,” imbuh Cecep.
Cecep berharap, dengan penyaluran bantuan ini menjadi keberkahan dan semkain memperluas zona kepedulian perusahaan.
“Mohon doakan keselamatan dan kelancaran operasional Kilang Pertamina Internasional RUIV Cilacap,” tutupnya.