SERAYUNEWS-Nomor ketiga Indonesia yakni tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung harus mengakui keunggulan tunggal putri China Chen Yu Fei dua set langsung. Kekalahan itu membuat Indonesia secara akumulatif kalah 0-3 dan tersingkir dari ajang bulu tangkis beregu Piala Sudirman. Sebab, di dua laga sebelumnya wakil Indonesia juga kalah.
Di awal set pertama sebenarnya Gregoria sempat unggul 7-5 Namun, kesalahan-kesalahan sendiri membuat Gregoria tertinggal 7-9. Namun, setelahnya pertandingan berjalan ketat. Kedudukan sempat 14-14.
Sempat tertinggal 14-15, permaian net Gregoria membikin Chen Yu Fei kewalahan. Kedudukan kembali sama kuat 15-15. Gregoria kembali tertinggal 18-15. Tapi lagi-lagi penempatan kok yang sulit dari Gregoria membuat Yu Fei harus rela skor sama 18-18. Tapi kesalahan tiga kali dari Gregoria membuat Yu Fei memenangkan set pertama dengan 22-20.
Ketatnya set pertama berlanjut di awal set kedua. Kedudukan sempat sama kuat 2-2, lalu 3-3. Pertandigan ketat sampai 9-9. Namun, Yu Fei melaju, tapi terus dipepet Gregoria. Kedudukan sempat 12-11.
Namun, kemudian Gregoria makin tertinggal 12-18. Pada akhirnya Gregoria kalah 21-12. Kegagalan Indonesia ini membuat puasa gelar Piala Sudirman makin bertambah. Indonesia pertama dan terakhir kali juara Piala Sudirman pada 1989.
Sementara China lolos ke semifinal dan akan melawan Jepang. Jepang lolos ke semifinal setelah menyingkirkan Thailand 3-2. Laga semifinal akan berlangsung Sabtu (20/5/2023).
Sementara semifinal lain akan mempertemukan Korea Selatan melawan pemenang laga Malaysia vs Denmark. Sampai berita ini ditulis Malaysia masih unggul 2-1 atas Denmark.