SERAYUNEWS-Indonesia akan melakoni laga penting melawan Irak di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga akan berlangsung di Gelora Bung Karno pada Kamis (6/6/2024) mulai pukul 16.00 WIB.
Indonesia saat ini ada di posisi dua klasemen sementara grup F dengan tujuh poin dari empat pertandingan. Irak ada di posisi satu dengan 12 poin dari empat pertandingan. Vietnam ada di posisi tiga dengan tiga poin dari empat pertandingan. Filipina ada di posisi terakhir atau empat dengan satu poin dari empat pertandingan.
Tiap tim akan main enam kali. Sehingga masih ada dua laga sisa. Dua tim teratas klasemen akhir akan lolos ke Piala Asia 2027 sekaligus lolos ke babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia memiliki kans agar hari ini bisa lolos ke babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Indonesia akan lolos ke babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia jika mengalahkan Irak. Jika Indonesia mengalahkan Irak berapapun skornya, maka Indonesia akan memiliki 10 poin dari lima laga. Jumlah poin itu sudah tidak bisa dikejar Vietnam dan Filipina. Artinya, Indonesia otomatis masuk dua besar klasemen akhir.
Indonesia juga bisa lolos ke babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia jika main seri melawan Irak. Namun, syarat lainnya adalah Vietnam tak menang atas Filipina. Jika hal itu terjadi maka Indonesia memiliki nilai delapan dan Filipina serta Vietnam tak akan mampu menyamai nilai Indonesia.
Nah, kans Indonesia untuk menang atas Irak tentu terbuka. Ada beberapa alasan mengapa Indonesia bisa mengalahkan Irak. Pertama karena Indonesia bermain di kandang sendiri. Dukungan suporter diyakini akan makin membuat pemain Indonesia bersemangat.
Kedua, skuad Indonesia sudah berbeda dari pertemuan dengan Irak sebelumnya. Kini Indonesia memiliki Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Thom Haye. Tapi kemungkinan Jay akan absen. Ragnar dan Thom adalah kekuatan yang bisa menaikkan performa Indonesia.
Ketiga, Irak sudah dipastikan lolos ke babak 3. Ada kemungkinan mereka tak akan main dengan kekuatan terbaik. Dengan begitu, peluang Indonesia untuk mengalahkan Irak cukup terbuka.