Purbalingga, serayunews.com
Festival kentongan dalam rangka Hari Jadi Purbalingga ke 192, diikuti oleh 10 regu. Tiga regu di antaranya berasal dari kabupaten tetangga, yang ikut memeriahkan acara. Mereka menampilkan atraksinya di depan panggung kehormatan.
Tiga dewan juri pada malam itu, Masing-masing Sri Pamekas, Didik Darmawan, dan Sutejo. Dewan juri, memutuskan penampil terbaik 1 grup kentongan Karaban dari desa Karangbanjar Bojongsari. Terbaik 2 grup kentongan Punji Kastala Desa Jetis Kemangkon, terbaik 3 grup Garuda Mas dari Rawalo Banyumas.
“Di posisi ke empat ada grup Irama Sabuk Wulung dari Kaligondang, kelima Citra Nada dari Kelurahan Bancar, kemudian Laskar Ajisaka Penaruban dan Supring Gading dari Kedung Malang Sumbang Banyumas,” kata Sri Pamekas.
Asisten Administrasi Umum Sekda Kabupaten Purbalingga Budi Susetyono hadir pada acara tersebut. Dia mengatakan, Festival Kentongan merupakan rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka Hari Jadi ke 192 Kabupaten Purbalingga. Ini merupakan kegiatan terakhir dalam rangkaian peringatan hari jadi.
“Berbagai event sudah kita gelar dalam menyemarakkan Hari Jadi Kabupaten Purbalingga. Festival Kentongan ini digelar untuk menutup seluruh rangkaian peringatan hari jadi,” katanya.
Panitia menyediakan total hadiah Rp10 juta, selain hadiah uang tunai, para pemenang juga mendapatkan trofi dan piagam. Diharapkan kegiatan seni budaya ini akan menumbuhkan sektor ekonomi kreatif bagi pelaku seni kentongan, mulai dari pembuat alatnya, penabuh instrumen, penari maupun manajemen.