Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas mencatat, hingga tanggal 30 Januari 2022, sebanyak 154 orang dinyatakan positif Covid-19. Bahkan delapan orang di antaranya, dinyatakan probable omicron setelah melalui tes S Genom Test Failure (STGF) di Laboratorium BBPTKLPP Yogyakarta.
Purwokerto, serayunews.com
Bupati Banyumas, Achmad Husein menyampaikan, kenaikan paling signifikan mulai terjadi pada 26 Januari 2022 lalu.
“Tanggal 26 Januari itu ada 13 orang, 27 Januari ada 10 orang, tanggal 28 ada 39 orang, tanggal 29 ada 45 orang, dan tanggal 30 Januari bertambah lagi 24 orang,” ujar dia.
Sehingga total keseluruhan hingga tanggal 30 Januari, penderita Covid-19 di Kabupaten Banyumas tercatat 154 orang. Meski demikian, tidak ada kasus yang menyebabkan orang meninggal dunia.
Daerah yang paling banyak terkonfirmasi positif Covid-19 ada di Kecamatan Kalibagor, di mana ditemukan adanya 27 kasus aktif Covid-19.