SERAYUNEWS-Pebulu tangkis tunggal putri asal Wonogiri Jawa Tengah, Gregoria Mariska Tunjung gagal ke final ajang Denmark Terbuka. Jorji, begitu biasa disapa, tak melanjutkan pertandingan karena cedera saat laga semifinal melawan jagoan Korea Selatan An Se-young, Sabtu (19/10/2024) sore WIB.
Dengan begitu, tak ada wakil dari Indonesia di final tunggal putri Denmark Terbuka. Sebab, sebelumnya Putri Kusuma Wardani juga gagal di semifinal.
Di set pertama pertarungan berjalan ketat. Beberapa kali Jorji unggul atas An Se-young. Namun mampu disamakan oleh An Se-young. Kemudian kedudukan sempat 18-20 untuk An Se-young. Tapi Jorji mampu menyamakan kedudukan. Hingga pada akhirnya An menang dengan 22-20.
Di set kedua Jorji mencoba untuk terus mendapatkan poin. Dia sempat unggul sampai 6-2. Bahkan Jorji mampu unggul 9-3. Tapi yang luar biasa, An mampu menyamakan kedudukan menjadi 9-9.
Ketika kedudukan 12-12 Jorji cedera dan harus keluar lapangan dengan kursi roda. Laga tak dilanjutkan, dan An Se-young berhak ke final.
Putri KW Kalah
Sementara Putri Kusuma Wardani di laga sebelumnya gagal ke final. Di semifinal dia kalah dari jagoan asal China Wang Zhi Yi dalam pertandingan dua set.
Di set pertama, Putri memberikan perlawanan sengit. Dia sempat tertinggal 14-18. Namun, mampu menyamakan kedudukan menjadi 18-18. Bahkan Putri di ambang kemenangan karena berbalik unggul 20-19.
Sayangnya kesalahannya gagal mengembalikan kok melewati net, membuat Wang Zhi Yi menyamakan kedudukan. Pada akhirnya tunggal putri China itu menang dengan skor 20-22 di set pertama.
Di set kedua, Putri terus tertinggal. Kedudukan pun sempat 5-9 untuk Wang Zhi Yi. Pertengahan set kedua, Wang unggul 11-5. Putri makin tertinggal jauh dengan skor 8-16.
Beberapa kali peluang bagi Putri untuk mendapatkan poin dia buang sia-sia. Pada akhirnya Putri kalah dengan skor 14-21. Putri pun gagal lolos ke final.