SERAYUNEWS- Pemerintah bakal kembali meluncurkan program Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT. Penerima manfaat BPNT tahap pertama tahun 2024 tampaknya bisa tersenyum lega.
Bulan Januari 2024 ini BPNT bakal segera cair. Pencairan bantuan BPNT segera dilakukan dengan nominal yang berbeda dari setiap KPM.
Sama seperti pencairan tahun-tahun sebelumnya, pembagian melalui KKS setiap dua bulan sekali dan melalui Kantor Pos setiap tiga bulan sekali bersamaan dengan PKH.
Terdapat dua cara pencairan BPNT tahap pertama, yaitu transfer bank ke rekening KKS dan tunai melalui Kantor Pos.
Pada BPNT tahap pertama, KPM akan menerima bantuan Rp 200.000 setiap bulan sehingga total Rp 2.400.000 dalam satu tahun. Dengan begitu, nominal untuk tiap KPM juga berbeda, yaitu Rp 400.000 bagi pemegang KKS dan Rp 600.000 melalui Kantor Pos.
Pencairan bantuan BPNT tahap pertama tahun 2024 terungkap dalam akun SIKS-NG. Dalam akun tersebut sudah muncul periode penyaluran. Kendati demikian, untuk kolom SP2D pada penerima bantuan BPNT belum terisi, sehingga pencairan bantuan tersebut belum dilakukan.
Masyarakat juga bisa melihat jadwal dan status pencairan melalui situs resmi di cekbansos.kemensos.go.id. Untuk melakukan pengecekan jadwal dan daftar penerima bantuan BPNT sebenarnya cukup mudah.
Masyarakat tinggal mengikuti beberapa langkah berikut ini :
– Kunjungi link cekbansos.kemensos.go.id.
– Isi kolom alamat lengkap sesuai KTP (Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten dan Propinsi).
– Tulis nama lengkap sesuai KTP dan KK.
– Isi kolom captcha sebagai verifikasi.
– Klik CARI DATA.
– Kemudian, tunggu sistem cekbansos Kemensos akan menampilkan hasil pencarian.
Jika nama yang dicari ada dalam daftar penerima manfaat BPNT, akan akan muncul kolom berisi periode pencarian dan tahapannya. Pastinya, untuk bisa mencairkan memang menunggu undangan terlebih dahulu.
Demikian informasi mengenai BPNT tahap pertama tahun 2024.***(Erfanto Linangkung)