SERAYUNEWS– Inter Milan mengalahkan Genoa 2-1 di ajang Liga Italia, Selasa (5/3/2024). Kemenangan itu membuat Inter makin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Italia.
Dari data flashscore, kemenangan Inter Milan atas Genoa tak lepas dari peran Alexis Sanchez. Pemain gaek asal Chile itu membuat satu assist dan satu gol.
Sanchez yang pernah main di Manchester United itu membuat assist di menit 30. Assist itu membuat Asilani menjebol gawang Genoa.
Delapan menit berselang, Sanchez menjebol gawang Genoa. Genoa hanya bisa membuat satu gol melalui Johan Vasquez menit ke 54.
Kemenangan atas Genoa adalah kemenangan kedelapan beruntun yang Inter dapatkan di ajang Liga Italia. Capaian itu membuat Inter makin mantap di puncak klasemen sementara.
Kini, Inter Milan memiliki 72 poin dari 27 pertandingan di Liga Italia. Inter unggul 15 poin dari Juventus yang ada di peringkat kedua. Inter sangat superior musim ini di Liga Italia. Mereka terlalu jauh memimpin dari para rivalnya.
Capaian Inter sejauh ini juga tak lepas dari dari performa tim lain. Misalnya saja juara bertahan Napoli juga sangat buruk musim ini. Bahkan Napoli terlempar dari empat besar klasemen sementara.
Inter masih menyisakan 11 pertandingan di Liga Italia musim ini. Sekalipun masih banyak laga, tapi jika melihat konsistensi Inter Milan, mereka sepertinya tinggal menunggu waktu mengangkat trofi Liga Italia.
Jika Inter Milan mampu menjadi juara Liga Italia musim ini, maka akan jadi capaian istimewa sang pelatih Simone Inzaghi. Simone Inzaghi akan merasakan gelar Liga Italia untuk kali pertama.
Selama menjadi pelatih, Simone Inzaghi belum pernah merasakan gelar bergengsi di Italia tersebut. Paling mentok, dia merasakan gelar juara Coppa Italia atau Piala Super Italia.
Jika mampu membawa Inter juara Liga Italia, maka akan memantapkan Simone Inzaghi di papan atas pelatih di Italia. Bukan tidak mungkin, capaian Inter ini akan berulang di musim selanjutnya.