SERAYUNEWS – Seorang pemuda berinisial RBA (22), warga Kelurahan Purwokerto Lor, Kecamatan Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas hampir diamuk massa. RBA melakukan aksi pencurian sepeda motor (curanmor) di Dukuh Bandong, Kelurahan Sumampir, Kecamatan Purwokerto Utara. Beruntung salah seorang warga dan petugas kepolisian berhasil mengamankan pelaku di sebuah rumah, Jumat (24/5/2024) malam.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Purwokerto Utara, Kompol Margono menjelaskan kasus pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 21.30 WIB. Bermula dari pemilik sepeda motor Honda Vario nomor polisi R 3722 XS yakni NI (46), yang merupakan pemilik indekost hendak mengunci pintu depan.
“Namun, saat melihat ke arah lorong tengah, ternyata sepeda motornya sudah tidak ada,” kata dia, Sabtu (25/5/2024).
Merasa menjadi korban pencurian, kemudian NI menuju ke rumah tetangganya yang untuk melihat CCTV. Namun, tiba-tiba anak korban berlari keluar gang sembari berteriak maling-maling hingga NI yang mendengar hal tersebut turut berlari mengejar pelaku.
“Setelah itu pelaku kemudian berhasil diamankan oleh warga hingga kemudian warga melaporkannya ke petugas kami,” ujarnya.
Setelah polisi datang, kemudian mereka berusaha membawa pelaku menuju mobil kepolisian. Pada saat dibawa ke dalam mobil, berapa warga yang menunggu pelaku sempat melayangkan bogem mentah. Meski demikian, polisi berhasil membawa pelaku pergi dari lokasi kejadian, sebelum massa semakin banyak. “Saat ini kami tengah melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap yang bersangkutan,” kata dia.