SERAYUNEWS– PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap tahun ini kembali menyalurkan bantuan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sejumlah 15 unit. Total anggaran yang dikucurkan dari program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) tersebut sebesar Rp300 juta.
Area Manager Communication, Relations & CSR KPI RU IV Cilacap, Cecep Supriyatna menjelaskan renovasi RTLH merupakan salah satu program rutin dari Pertamina (Persero) setiap tahun sebagai bukti kehadiran dan kepedulian perusahaan. “Tujuannya jelas, untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui rumah yang lebih sehat dan layak huni,” jelasnya, Selasa (3/9/2024).
Lebih lanjut dikatakan tahun ini sasaran penerima manfaat bantuan ada di wilayah perkotaaan. “Di antaranya di Kecamatan Cilacap Tengah meliputi Kelurahan Lomanis, Gunung Simping, dan Kutawaru; serta Kecamatan Cilacap Utara di Kelurahan Gumilir, Mertasinga, Tritih Kulon, dan Karang Talun,“ kata Cecep.
Setiap titik sasaran mendapatkan bantuan dana senilai Rp20 juta untuk renovasi bagian atap, lantai dan dinding. “Nilai bantuan itu sebagai standar pemberian bantuan RTLH dari pemerintah. Target renovasi memang khususnya pada bagian atap, lantai, dan dinding agar lebih layak,” urai Cecep.
Mekanismenya, KPI RU IV Cilacap bekerjasama dengan Kelompok Masyarakat (Pokmas) yang menangani dan mengelola program renovasi. “Sesuai kebijakan, renovasi dilakukan maksimal selama 3 bulan dari proses pencairan dana. Dari 15 unit, sekitar 11 di antaranya sudah selesai dan menjadi Rumah Sehat Layak Huni,” imbuh Cecep.
Ditambahkan Cecep, pihaknya juga berkoordinasi dengan Pemkab Cilacap melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dispermades) terkait data penerima manfaat. “Koordinasi penting untuk memastikan agar program RTLH tidak tumpang tindih dengan program serupa dari pemkab maupun lembaga lain,” ungkapnya.
Ponirin, salah satu penerima manfaat renovasi RTLH asal Kelurahan Lomanis, Cilacap Tengah mengapresiasi kepedulian Kilang Cilacap melalui program TJSL ini. “Kami bersyukur, terima kasih kepada Pertamina Cilacap. Rumah kami sudah lebih sehat, lebih layak huni. Semoga Pertamina selalu jaya dan tak lelah menebarkan manfaat melalui program yang tepat,” ungkapnya.
Sementara itu pada program yang sama tahun lalu, ada 14 unit RTLH yang menjadi sasaran. Tidak hanya di wilayah perkotaan, beberapa rumah di pedesaan juga turut mendapatkan bantuan renovasi RTLH.
Diketahui, renovasi RTLH menjadi salah satu kontribusi KPI RU IV dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s). Di antara tujuannya, menghapus kemiskinan, kesehatan yang baik dan kesejahteraan, mengurangi ketimpangan, serta kota dan komunitas berkelanjutan.