SERAYUNEWS – Pada bulan Desember 2023, jagat maya heboh dengan kemunculan sosok bernama Dondy Tan. Ia datang ke Podcast Dokter Richard Lee untuk mengomentari pernyataan yang sudah Elia Myron sampaikan dan viral lantaran membahas tentang agama Islam dan Kristen.
Namun siapa sangka, Dondy Tan ternyata memiliki kisah unik pada hidupnya yang belum banyak publik ketahui. Salah satunya yaitu kehidupan semasa kecil di Kabupaten Cilacap.
Selain itu, juga pernah memiliki pengalaman membeli sebuah gereja untuk yang dia alih fungsikan dalam bentuk rumah ibadah umat lain, yakni masjid. Lantas, bagaimanakah kisah lengkapnya? Simak pada artikel berikut ini.
Beberapa kenangan Dondy Tan terungkap saat menjadi bintang tamu dalam podcast Wawancanda milik Abdel Achrian pada bulan Januari 2024 lalu.
Dalam kesempatan itu, sang podcaster berusaha mengulik kehidupan masa kecil dari Dondy Tan. Ternyata, ia lahir di Semarang, Jawa Tengah dan besar di Cilacap.
Meskipun tidak spesifik menyebutkan daerah asal menjadi tempat tinggal, pria yang menjadi mualaf atau memutuskan memeluk Agama Islam ini bercerita menghuni rumah tak jauh dari pulau Nusakambangan, Cilacap.
“Lahir di Semarang, gede di Nusakambangan (Cilacap). Jadi, gue dulu buka pintu rumah, udah keliatan Nusakambangan. SMA di Jakarta,” ujar Dondy Tan, serayunews.com mengutip pada Rabu (3/4/2024).
Hal tersebut membuat komedian Abdel menyadari bahwa logat orang ngapak pun terasa dari perbincangannya dengan Dondy Tan yang sudah memakan waktu 30 menit itu.
“Tiap hari ngomong sama nyokap, pake ngapak. Ora ngapak ora kepenak (Ga Ngapak Ga Enak) katanya gitu,” tutur Dondy sembari menjawab pertanyaan dari Abdel.
Sementara itu, pada penghujung podcast dengan suasana santai ini, pria yang dahulu pernah berkecimpung di dunia balap motor tersebut membuat Abdel Achrian terkejut.
Bagaimana tidak, menurut pengakuannya kepada pria yang identik sebagai MC di sebuah program bersama Mamah Dedeh ini, pernah membeli sebuah gereja untuk dijadikan sebagai sebuah masjid.
“Gue pengen beli gereja lagi. Buat Masjid,” ungkapnya.
Adapun Dondy menjelaskan masjid tersebut bernama Masjid Isa Al-Masih di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Ia membeli semasa pandemi Covid-19 karena tidak ada jamaah yang datang ke gereja.
Sementara itu, Koh Dondy sapaan akrabnya, mengutarakan keinginannya untuk mendirikan sebuah masjid kembali di bekas bangunan gereja pada tahun ini atau kesempatan yang akan datang.
Kemudian, dari penelusuran tim serayunews.com, Gereja Al-Masih sendiri berada di Desa Gentan, Jabung, Kecamatan Gantiwarno, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.***