SERAYUNEWS – Setiap orang pernah mengalami galau hingga gelisah. Siapa saja yang mengalami perasaan tersebut menjadi bingung ketika harus memutuskan sesuatu.
Pada situasi yang sedang sedih, banyak pikiran hingga stres ini hanya bisa berserah kepada Allah. Sesuatu yang wajar apabila seseorang merasakan gelisahan.
Apalagi saat dihadapkan pada situasi yang tidak pernah diinginkannya. Ada masalah percintaan, rumah tangga, pekerjaan, bisnis dan lainna. Tidak ada salahnya memanjatkan doa penenang hati dan pikiran.
Umat Islam dapat membaca doa-doa singkat. Kamu bisa memohon agar diberi ketenangan hati, pikiran dan dijauhkan dari galau. Allah akan mendengarkan dan mengabulkan permohonan umatNya.
Serayunews.com telah menghimpun doa-doa saat sedang galau dan memohon agar diberi kesabaran.
Berikut doa penenang hati yang dapat diamalkan agar terhindar dari kecemasan.
اَللَّهُمَّ اِنِّى اَعُوْذُ بِكَ مِنَ الْهَمِّ وَالْحَزَنِ وَاَعُوذُ بِكَ مِنَ الْعَجْزِ وَالْكَسَلِ وَاَعُوذُ بِكَ مِنَ الْجُبْنِ وَالْبُخْلِ وَاَعُوذُ بِكَ مِنْ غَلَبَةِ الدَّيْنِ وَقَهْرِ الرِّ جَالِ
Allahumma inni a’udzubika minal hammi wal huzni, wal ajzi, wal kasali, wal bukhli, wal jubni, wal dholaid daini, wa gholabatir rijali.
Artinya: “Ya Tuhanku, aku berlindung pada-Mu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa lemah serta kemalasan, dari kebakhilan serta sifat pengecut, dan beban hutang serta tekanan orang-orang (jahat).”
رَبَّنَا أَفْرِغْ عَلَيْنَا صَبْرًا وَثَبِّتْ أَقْدَامَنَا وَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَافِرِينَ
Rabbanaa afrigh ‘alainaa shabran wa tsabbit aqdaamanaa wanshurnaa ‘alal qoumil kaafiriin.
Artinya: “Ya Tuhan kami, limpahkanlah atas diri kami, serta teguhkanlah pendirian kami serta tolonglah kami terhadap orang kafir.” (QS Al-Baqarah: 250).
Umat Islam dapat membaca doa penenang hati agar lebih merasa tenang kembali.
Bacaan doa ini merupakan doa Nabi Musa AS saat menghadapi Fir’aun.
رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي
Rabbish rahli sadri. Wayassirli amri. Wahlul uqdatam millisani. Yafqahu qauli.
Artinya: “Wahai Tuhanku, lapangkanlah bagiku dadaku, dan mudahkanlah bagiku urusanku, dan lancarkanlah lidahku supaya mereka faham ucapanku (QS. Thaha 25-28).”
doa penenang hati agar hati selalu sabar disaat dilanda musibah yang tercantum di surah Ali Imran ayat 8
رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوبَنَا بَعْدَ إِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِن لَّدُنكَ رَحْمَةً ۚ إِنَّكَ أَنتَ الْوَهَّابُ
Rabbana la tuzigh qulubana ba’da idz hadaitana wahablana minladunka rahmatan innaka antal wahhab.
Artinya: “Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau palingkan hati kami dari Islam setelah Engkau beri hidayah kepada kami.
Limpahkanlah keimanan kepada kami dari sisi-Mu. Engkau Maha Pemberi rahmat kepada orang-orang mukmin.”