SERAYUNEWS – Proyek jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) akan segera dilelang pada akhir tahun 2023.
Jalan tol ini akan dibangun dari Gedebage, Bandung, Jawa Barat sampai Cilacap, Jawa Tengah. Jalan bebas hambatan akan menghubungkan Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Adanya jalan tol ini akan meningkatkan konektivitas kedua provinsi tersebut. Hal ini dapat memangkas waktu perjalanan dari kabupaten ke kabupaten lainnya.
Bagaimana perkembangan pembangunan Tol Getaci? Proses pembebasan lahan tol sudah dilakukan mulai dari Gedebage sampai Garut.
Pemerintah memprioritaskan pembangunan jalan tol tahap 1 ruas Gedebage sampai Ciamis. Sehingga jalan tol ini belum bisa tersambung sampai Cilacap.
Pada kesempatan yang sama ia juga menyampaikan bahwa seluruh perencanaan pembangunan Tol Getaci sudah direncanakan.
“Dari segi anggaran tentu semua sudah ada, tetapi itu (pembangunan sampai Cilacap) masuk di anggaran 2025. Nah, anggaran 2025 dibahasnya tahun 2024, jadi kita sesuaikan dengan siklus yang ada,” papar Menko Perekonomian Airlangga Hatarto, saat konferensi pers di Jakarta, Senin, 17 Juli 2023 lalu.
Realisasi pembangunan dari Ciamis sampai Cilacap baru akan dikerjakan menggunakan tahun anggaran 2025. Jalan tol dari Gedebage sampai Cilacap disebut-sebut akan menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia.
Ini rencana titik exit tol atau gerbang Tol Getaci untuk jalur Gedebage-Ciamis:
1. Gerbang Tol dan SS Majalaya di Kecamatan Solokan Jeruk
Gerbang Tol Getaci di Solokan Jeruk ini bisa di-lalui dari jalan raya Majalaya – Cicalengka, Kecamatan Paseh. Gerbang tol untuk ke arah Majalaya, Cicalengka, Ciparay, dan Paseh.
2. Gerbang Tol dan SS Nagreg di Kecamatan Nagreg
Gerbang Tol Getaci di Nageg ini terhubung dengan Jalan Raya Cicalengka – Nagreg. Gerbang tol ini akan memudahkan perjalanan ke Nagreg, Cicalengka, Kadungora, dan Limbangan.
3. Gerbang Tol dan SS Garut Utara, Kecamatan Banyuresmi
Gerbang Tol Getaci dan simpang susun Garut Utara yang terletak di Kecamatan Banyuresmi ini, terhubung langsung dengan jalan raya Banyuresmi. Jalan ini akan terhubung ke arah Banyuresmi, Tarogong Kaler, Tarogong Kidul, dan Garut Kota.
4. Gerbang Tol dan SS Garut Selatan di Kecamatan Cilawu
Tol ini bisa dilewati oleh pengendara yang akan menuju Cilawu, Garut Kota, dan Bayongbong.
Gerbang Tol dan Simpang Susun Garut Selatan di Kecamatan Cilawu ini terhubung dengan jalan raya Garut – Tasikmalaya.
5. Gerbang Tol dan SS Singaparna, Kecamatan Singaparna
Gerbang Tol Getaci di Singaparna ini terhubung dengan jalan raya Cigalontang Kecamatan Singaparna dengan tujuan utama ke Singaparna, Salawu, dan sekitarnya.
6. Gerbang Tol dan SS Tasikmalaya, Kecamatan Kawalu
Melewati gerbang Tol Getaci di Kawalu akan membuat perjalanan dengan tujuan ke Kota Tasikmalaya, Kawalu, dan sekitarnya, menjadi lebih cepat.
Gerbang Tol dan SS Tasikmalaya di Kecamatan Kawalu ini terhubung dengan Jalan Gubernur Sewaka dan Mangkubumi.
7. Gerbang Tol dan SS Ciamis di Kecamatan Ciamis
Gerbang Tol atau ini akan dibangun di Kelurahan Linggasari, Kecamatan Ciamis sekaligus sebagai titik akhir jalan Tol Getaci jalur Gedebage-Ciamis,
Gerbang Tol ini akan terhubung dengan jalan lingkar selatan Ciamis dengan tujuan ke arah Ciamis kota, Manonjaya, dan sekitarnya.
Itulah progres pembangunan Tol Getaci yang diprioritaskan sampai Ciamis.
***