Kelurahan Kutawaru Kecamatan Cilacap Tengah Kabupaten Cilacap memiliki beragam keindahan di sektor pariwisatanya. Salah satu keindahan yang ditarawarkan yakni pesona view malam gemerlap emas Kilang Pertamina di Dermaga Kutawaru.
Cilacap, serayunews.com
Kutawaru sendiri terletak di seberang sebelah barat Kota Cilacap yang dipisahkan dengan laut Segara Anakan. Untuk menuju kesana bisa melalui jalur laut dengan menyeberang dari Dermaga Sleko atau dermaga lain disekitarnya, dengan jarak tempuh sekitar 10-15 menit dengan menaiki perahu.
Sedangkan untuk jalur darat, Kutawaru berbatasan dengan Desa Brebeg Kecamatan Jeruklegi dan Desa Ujungmanik Kecamatan Kawunganten.
Kutawaru menawarkan sejumlah keindahan di sektor pariwisatanya, dan diantara yang menjadi wisata favorit yang digemari semua kalangan yakni pesona malam Dermaga Kutawaru dengan view gemerlap emas dari Kilang Pertamina Cilacap.
Seperti wisatawan dari Sidareja Cilacap Wahyu dan Putri sengaja datang di waktu senja agar bisa melihat keindahan suasana malamnya, dan mengabadikannya dengan berswafoto.
“Suasananya asik, adem, buat ngilangin suntuk bolehlah, kalau pemandangannya kita bisa lihat Pertamina gemerlap emasnya, sama lihat nelayan dan penyebarangan orang,” ujarnya.
Sementara itu, Aggota Pokdarwis Kutawaru Heri Yanto menyampaikan, selain keindahan Dermaga Kutawaru dengan view Pertamina, masih banyak spot wisata lain yang ada di Kutawaru. Wisatawan bisa memilih beberapa paket wisata dengan harga terjangkau, mulai dari susur kampung kepiting, susur segara anakan hingga susur laut maupun paket gowes.
“kita pokdarwis ada paketan khusus contohnya paketan gowes, paket susur sungai, paket susur pantai, sasaran anak muda biasanya di Pujasera ini banyak nongkrong anak muda,” katanya.
Heri menambahkan, wisata Kutawaru sudah mulai menggeliat sejak tutup beberapa waktu lalu akibat pandemi Covid. Selain keindahan wisata, wisatawan juga akan disajikan hiburan dengan seni budaya lokal.
“Event juga macam-macam dari kebudayaan sini, kadang ada ebeg, kesenian tertentu, band juga ada, musik organ dari luar, setiap malam minggu biasanya ada,” ujarnya.