Banjarnegara, Serayunews.com
Dalam peringatan tersebut, para buruh dan pengusaha yang ada di Banjarnegara sepakat untuk menjaga stabilitas wilayah Banjarnegara. Untuk itu, mereka lebih memilih peringatan hari buruh ini dengan menggelar aksi sosial seperti donor darah dan pemeriksaan kesehatan yang dikemas dalam halal bi halal peringatan hari buruh internasional.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP), Abdul Suhendi mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kebersamaan yang terjadi di Banjarnegara antara tenaga kerja dengan pemberi kerja, sehingga ada sinergitas yang baik dalam dunia usaha di Banjarnegara.
“Ini bentuk kebersamaan, selain donor darah dan pemeriksaan kesehatan, kegiatan ini juga dilakukan penyerahan klaim BPJS ketenagakerjaan bagi tenaga kerja yang meninggal dunia akibat kecelakaan kerja,” katanya.
Sementara itu, Plh Bupati Banjarnegara, Syamsudin mengatakan, May Day merupakan satu hari yang sangat bersejarah bagi kaum pekerja, sehingga sangat tepat jika kegiatan ini dilakukan bersama antara penerima manfaat pekerja dengan tenaga kerja diisi dengan kegiatan sosial mulai dari pemeriksaan kesehatan, donor darah, dan kegiatan sosial lainnya.
“Kami berharap, sinergitas ini dapat terus terjaga dengan baik, sehingga iklim investasi di Banjarnegara dapat terus berjalan, ekonomi terus tumbuh dan pengangguran berkurang,” ujarnya.