SERAYUNEWS – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia atau PSSI melalui laman resminya, mengumumkan proses pengambilan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dari Jens Raven.
Pemain berbakat yang baru berusia 18 tahun ini melakukan pengambilan sumpah WNI pada hari ini, Kamis (27/6/2024) di Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah DKI Jakarta.
Tahapan tersebut menjadi langkah penting sekaligus menandai komitmen baru Jens Raven untuk membangun sepakbola nasional.
Terlebih dengan usia yang masih tergolong muda, pemain kelahiran 1 Oktober 2005 ini bakal memperkuat skuad Timnas U-19.
“Sudah pasti saya menyambut baik kehadiran Jens Raven, pemain muda untuk menambah skuad timnas, baik yang U-19 ataupun pelapis timnas senior yang memang butuh pemain berkualitas,” ujar Ketua Umum PSSI Erick Thohir, serayunews.com mengutip dari pssi.org.
“Apalagi setelah banyak kita menambah pemain-pemain belakang, kehadiran Jens yang biasa main di lini tengah-depan, sangat kita butuhkan,” imbuhnya.
Seperti kita ketahui, Jens Raven mendapatkan panggilan dari pelatih Indra Sjafri untuk melakukan pemusatan latihan menjelang gelaran Piala AFF U-19 2024 mendatang.
Dia menjadi satu-satunya pemain keturunan terantar yang dipanggil karena Indra Sjafri tidak menyertakan Dion Markx, Tim Geypens, dan Sem Yvel.
Namun, masih ada nama Welberlieskott De Jardim (Sao Paulo) yang juga dipanggil sebagai abroad atau berkarir di luar negeri.
Sebelumnya, Raven juga telah ambil bagian saat Timnas Indonesia U-20 berlaga di Toulon Cup 2024. Selama turnamen, Dony Tri dan kawan-kawan mengalami empat kali kekalahan yakni 0-3 saat melawan Ukraina, 0-4 dengan Panama, 1-4 ketika berjumpa Jepang, dan 0-1 di laga penutup melawan Italia.
Tercatat, Pemain Dordrecht U-21 itu memainkan empat partai. Namun sayang, ketajamannya belum teruji dengan belum mencatatkan satu gol pun.
Akan tetapi, kehadirannya diharapkan menambah kekuatan Timnas Indonesia. Apalagi, skuad Garuda membutuhkan amunisi di lini serang, sehingga striker berpostur 1,89 meter itu harapannya bisa memberi dampak positif.
Sejauh ini, langganan Timnas Senior seperti Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad, Hokky Caraka, sampai dengan Ragnar Oratmangoen belum tampil maksimal. Ketumpulan lini penyerangan mendapatkan perhatian khusus oleh penggemar Garuda.
***