SERAYUNEWS – Perempuan lanjut usia bernama Turyati, warga RT 06 RW 02 Desa Sangkanayu, Kecamatan Mrebet, bertahun-tahun hanya terbaring menahan sakit.
Istri dari Kiyanto ini, mengidap kanker payudara. Kondisinya semakin hari semakin memperihatinkan. Sementara, keluarganya tergolong keluarga kurang beruntung secara finansial.
“Suaminya hanya tukang nderes,” kata salah satu Perawat Peduli Luka Purbalingga, Dona De Fretes, Kamis (24/08/2023).
Turyati dan keluarganya, memang memiliki kartu jaminan kesehatan. Di awal-awal Turyati juga rutin memeriksakan diri ke rumah sakit. Namun kondisinya semakin buruk, hingga tidak memungkinkan untuk tinggal di rumah sakit terus menerus.
“BPJS ada, sudah berobat ke rumah sakit dan kemoterapi sampai 8 kali. Tapi memang karena keluarga kurang mampu, lukanya sudah buruk dan butuh perawatan di rumah,” kata Dona.
Keluarga Turyati membutuhkan uluran tangan dari para dermawan, untuk biaya perawatan secara intens. Karena, dia perlu penanganan setiap hari di rumahnya.
“Bahkan lukanya sekarang ada belatungnya, jadi perlu penanganan setiap hari di rumahnya. Dana untuk biaya perawatan di rumah lumayan, karena hari harus ganti perban dll,” ujarnya.
Akhirnya Dona dan kawan-kawan Perawat Peduli Luka Purbalingga, berkordinasi dengan keluarga dan Pemdes setempat. Mereka berinisiatif membuka donasi, untuk keluarga Turyati. Usulan tersebut, mendapat persetujuan dari berbagai pihak.
“Kemarin aku minta persetujuan open donasi, Alhamdulillah keluarga menyetujui, RT dan lurah juga setuju,” ujarnya.
Jika ingin ikut menyalurkan donasi untuk keluarga Turyati, bisa kirimkan bantuan melalui Nomor Rekening Bank Jateng 202 717 4178 atas nama Dona. Konfirmasi pengiriman, bisa menghubungi nomer telepon 0857-1364-8224.