SERAYUNEWS– Libur momen peringatan Tahun Baru Islam enaknya diisi dengan aktivitas traveling. Jika bosan dengan lokasi wisata yang itu-itu saja, tidak salahnya bisa berkunjung tempat rekomendasi wisata ini. Lautan awannya yang indah, serasa membawa Anda terbang tinggi di atas awan.
Namanya Gunung Telomoyo. Gunung ini terletak di wilayah perbatasan Kabupaten Semarang dan Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Gunung Telomoyo ini merupakan satu-satunya gunung di Indonesia yang bisa didaki menggunakan kendaraan. Pas juga buat Anda yang hanya ingin iseng-iseng mampir saat dalam perjalanan.
Gunung Telomoyo memiliki ketinggian 1.894 meter dari permukaan lalut (mdpl). Gunung ini merupakan gunung api yang berbentuk strato atau kerucut, tetapi belum pernah tercatat meletus. Gunung ini terlihat dari kota-kota sekitarnya, seperti Salatiga, Ambarawa, dan Secang, Magelang.
Gunung Telomoyo ini letaknya diapit oleh Gunung Merbabu, Gunung Andong, Gunung Sumbing, dan Gunung Ungaran. Gunung ini terbentuk dari sisi selatan Gunung Soropati yang telah tererosi dan runtuh sejak masa Pleistosen. Akibat runtuhan ini, terbentuk cekungan berbentuk U yang membuka ke arah tenggara.
Gunung Telomoyo muncul di sebelah selatan depresi ini setinggi 600 meter dari dasar cekungan. Kondisi jalur menuju ke puncak Gunung Telomoyo, saat ini telah diaspal. Jadi, Anda tak perlu lagi nanjak penuh perjuangan ekstra, karena gunung ini dapat dicapai dengan menggunakan kendaraan maupun berjalan kaki.
Terdapat pula air terjun kecil di pertengahan jalan menuju puncak gunung. Pemandangan di sekitar gunung ini sangat bagus. Di puncak gunung ini sekarang banyak didirikan menara penerus sinyal radio.
“Keindahan Gunung Telomoyo akhir-akhir ini sering menampakkan lautan Awan. Musim kemarau menjadikan gunung ini banyak menampilkan view indah,” tulis akun @mountnesia.
Menurut akun Pendaki Gunung Indonesia itu, jika Anda ingin mendaki ke gunung itu, tidak boleh menggunakan mobil pribadi ya. “Bolehnya bawa motor atau naik jeep sewa di sini. Gimana nih? Gasskan agendakan jalan jalan healing kesini?,” ajaknya.