SERAYUNEWS– 2 orang nelayan asal Desa Jetis Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, di gulung ombak muara Pantai Logending Kebumen, Sabtu (16/9). Dalam peristiwa itu, 1 orang berhasil menyelamatkan diri dan 1 lainnya hilang tenggelam.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap, Adah Sudarsa mengatakan, bahwa pihaknya mendapat laporan dari Pos TNI AL Logending terkait peristiwa tersebut. Kemudian menerjunkan sejumlah personel, untuk menggelar oparasi SAR di lokasi kejadian.
Peristiwa itu bermula saat perahu yang di tumpangi 2 nelayan tersebut, kembali melaut dengan muatan ubur-ubur. Namun nahas, saat mendekati muara Pantai Logending perahu terbalik akibat ombak besar.
“Perahu terhantam ombak, mengakibatkan 2 orang nelayan terjatuh. 1 korban berhasil menyelamatkan diri dan korban lainnya masih dalam pencarian,” ujarnya, Minggu (17/9/2023).
Untuk korban yang masih dalam pencarian bernama Agus Riyanto (42) seorang pria warga asal Dusun Mertangga RT04 RW01 Jetis Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Dalam pencarian, alut yang di gunakan 1 Unit Rescue Carrier, 1 Unit Motor Trail, 1 Unit Rubber Boat, 1 Set Underwater Searching Device, 1 Set Aqua Eye, 2 Set Alat Selam, 4 Set Alkom.
“Tim SAR berupaya mencari keberadaan korban dengan penyisiran darat dan laut, mohon doanya semoga segera di temukan,” tutupnya.