SERAYUNEWS– Skuad Garuda Muda akan melakoni laga semifinal melawan Uzbekistan U-23 di ajang Piala Asia U23. Pertandingan akan berlangsung Senin, (29/4/2024) mulai pukul 21.00 WIB. Jelang pertandingan, Sukirno ayah dari Ilham Rio Fahmi punggawa Timnas Garuda Muda berdoa agar Timnas Indonesia U-23 menang atas Uzbekistan dan lolos ke babak final AFC U-23.
Selain itu, Sukirno juga berharap doa dari seluruh masyarakat Indonesia khususnya Banjarnegara untuk kemenangan Timnas. Tak hanya itu dia juga berencana akan hadir ikut nonton bareng di GOR Tenis Indoor Banjarnegara. Nobar itu digelar oleh KONI Banjarnegara bekerjasama dengan Polres dan Dinas Kominfo Banjarnegara.
“Kami mohon doa semua masyarakat agar Rio dkk bisa memenangi laga melawan Uzbekistan. Saya dan adik Rio rencana akan ikut Nobar yang digelar KONI Banjarnegara,” katanya.
Menurutnya, pada laga melawan Korea Selatan di babak delapan besar, dia terus berdoa agar Timnas menang. Doa yang sama juga dilakukan jelang laga Timnas U-23 vs Uzbekistan. “Siapapun lawannya semoga Timnas menang, walaupun skornya tipis yang penting menang,” katanya.
Selain mendoakan kemenangan, Sukirno juga berharap agar Timnas Indonesia tetap menjaga kekompakan. Lalu, menghindari kesombongan, dan selalu menjaga kesehatan agar dapat tampil dengan baik saat pertandingan.
Sementara itu, Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong mengatakan, gelaran Nobar ini sengaja dilakukan untuk memberikan dukungan langsung pada skuad Garuda Muda. Terlebih dalam skuat tersebut ada putra asli Banjarnegara yakni bek kanan Ilham Rio Fahmi.
Untuk itu, dia meminta pada saat laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan yang disiarkan langsung oleh RCTI ini, masyarakat Banjarnegara bersama-sama mendoakan kemenangan timnas.
“Kita menggelar nobar untuk mendoakan dan mendukung timnas, kita gelar nobar ini terbuka untuk umum dan gratis. Bahkan kita menyediakan kopi gratis, termasuk jajanan pasar secara gratis,” ujarnya.
Menurutnya, nobar timnas ini merupakan hasil kerjasama antara KONI Banjarnegara, Polres, dan Pemkab Banjarnegara melalui Dinas Kominfo Banjarnegara. “Selain dihadiri Forkompimda, nobar ini kami juga mengundang orang tua Rio Fahmi dan Fani yang merupakan penjaga gawang timnas putri asli Banjarnegara,” katanya.
Sedianya, nobar timnas akan digelar di halaman KONI Banjarnegara, namun tingginya animo masyarakat Banjarnegara untuk ikut nobar membuat gelaran nonton bareng timnas dipindah ke GOR Tenis Indoor Banjarnegara.